Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thein Sein Beri Jusuf Kalla Akses ke Rohingya

Kompas.com - 10/08/2012, 22:27 WIB
Pascal S. Bin Saju

Penulis

NAYPYITAW, KOMPAS.com — Presiden Myanmar Thein Sein memberikan akses yang luas bagi Ketua Umum PMI Jusuf Kalla untuk mengunjungi warga Rohingya di Rakhine, Myanmar. Sein memandang JK sebagai salah satu tokoh netral di ASEAN, yang bisa menyejukkan keadaan.

Ketika menerima Jusuf Kalla dan rombongan di Napypyitaw, Jumat (10/9/2012) petang, Sein menjelaskan, insiden Rohingya tak ada kaitan dengan konflik etnis dan agama, tetapi kriminal.

Pertemuan dilakukan tertutup selama lebih kurang 30 menit, seperti dilaporkan wartawan Kompas, Pascal S Bin Saju dari Naypyitaw.

Mantan Wakil Presiden RI itu antara lain didampingi Hamid Awaludin dan Dubes RI untuk Myanmar Sebastianus Sumarsono. Asisten Deputi Sekjen OKI, Atta El-Manan Bakhit, juga hadir dalam pertemuan itu.

"Sein menjelaskan, kasus Rohingya dimulai pada Juni lalu, yang terjadi di antara beberapa anak muda. Lalu ada aksi saling balas, dan terus meluas," kata Jusuf Kalla, seusai pertemuan.

Menurut Jusuf Kalla, Sein menyayangkan berita di situs jejaring sosial yang terlalu membesar-besarkan fakta. Pemerintah Myanmar dipojokkan oleh berita-berita yang menyesatkan.

Untuk membuktikannya, Sein memberi akses kepada Jusuf Kalla untuk mengunjungi warga Rohingya di Sittwe, ibu kota Negara Bagian Rakhine.

Dengan demikian, Jusuf Kalla menjadi tokoh asing pertama, yang diizinkan melihat langsung kondisi daerah konflik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com