Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur DKI Jakarta Buka Pasar Murah di Kramat Jati

Kompas.com - 07/08/2012, 13:18 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo, membuka acara pasar murah di lapangan bola Hek, Kramat Jati, Jakarta Timur. Kegiatan tersebut, menurut Foke, sapaan akrabnya, merupakan kegiatan rutin setiap Ramadhan. Berbagai bahan kebutuhan pokok di jual dengan harga murah.

"Ini kegiatan Ramadhan, yang diselenggarakan secara rutin, ya kita memahami bahwa kebutuhan masyarakat untuk barang-barang konsumsi menjelang Indul Fitri ini jauh meningkat," ujar Foke, kepada wartawan di lokasi pasar murah, Selasa (7/8/2012), siang.

Foke mengatakan, Pemda Jakarta berkerja sama dengan berbagai asosiasi dan pedagang besar, untuk melangsungkan kegiatan menjual sembako murah tersebut. "Jadi dalam memberikan paket-paket dengan harga yang sangat kompetitif ini, di Kramat Jati ini ada 5.000 kupon yang kita sebar luaskan, untuk mereka yang kurang mampu," ujar Foke.

Acara pasar murah ini, jelasnya, akan diadakan di lima wilayah Jakarta. Acara ini juga menjadi program coorporate social responsibility (CSR), dari berbagai instansi kepada masyarakat selama bulan Ramadhan.

"Itu juga ada dari Asosiasi Minyak kemudian dari Aprindo (Asosiasi Pengusaha Retail Indonesia), ada dari Bulog, dari Suku Dinas Koperasi. Jadi ini semua adalah gabungan upaya dari pemangku kepentingan di bidang perdagangan bahan pokok dan konsumsi lebaran di Jakarta," lanjut Foke.

Seorang warga, Mumun (53), mengatakan membeli tiga kupon sembako. Satu kopon dibelinya dengan harga Rp 20.000. "Beli kuponnya di RT, satu kupon dapat satu plastik. Isinya gula, susu, minyak goreng, mie, sama sirup," tutur Mumun.

Dalam kegiatan tersebut, Foke menyempatkan diri melayani warga yang membeli dan menukar sembako. Warga sesekali berjabat tangan dengan Foke. Selain itu, acara dimeriahkan dengan lantunan musik dangdut untuk menghibur pengunjung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com