Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awak Kapal Feri Tak Boleh Cuti

Kompas.com - 31/07/2012, 19:46 WIB
Suhartono

Penulis

LAMPUNG, KOMPAS.com - Awak kapal penyeberangan feri di kawasan Merak-Bakahuni, sejak H-7 dan H+7 menjelang dan sesudah Lebaran 2012 dilarang cuti.

"Kalau ada yang mau cuti di tanggal itu, terpaksa ditunda sehabis Lebaran. Surat Keputusan perusahaan sudah keluar, dan harus dipatuhi oleh semua awak kapal," ujar Kapten Kapal Feri Prima Nusantara Ngadiri kepada Kompas, Selasa (31/7/2012) petang.

Menurut pria dengan dua putera asal Brebes, Jawa Tengah itu, jika ada yang mau cuti harus sekarang. "Namun, sebelum H-7 harus sudah dinas lagi," tambahnya.

Mualim II yang baru lima hari diangkat menjadi kapten kapal itu, menambahkan, dengan instruksi tersebut terpaksa 43 awak kapalnya, termasuk dirinya harus berlebaran di atas kapal feri.

"Saya sudah empat kali berlebaran di atas kapal, dan tidak bersama keluarga di rumah. Dari empat kali lebaran di kapal, tiga kali saya ajak istri dan anak-anak berlebaran di kapal," lanjutnya.

Ngadiri mengaku inilah suka dukanya bekerja di kapal penyeberangan. "Mau apa lagi mas, ini sudah kehidupan awak kapal," paparnya lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com