Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Anak Tewas saat Mencari Ikan di Sungai

Kompas.com - 02/07/2012, 21:52 WIB
Kontributor Surakarta, M Wismabrata

Penulis

SUKOHARDJO, KOMPAS.COM - Tiga remaja tewas tenggelam saat mencari ikan di Sungai Samin, desa Kadokan, Grogol, Sukoharjo Jawa Tengah, Senin sore. (2/7/2012). Dua korban tewas, Deni (12) dan Eki (13), berhasil ditemukan tim SAR tak jauh dari lokasi kejadian. Sementara itu, tim SAR dan warga sekitar, harus berjam jam untuk menemukan jasad Raka (8).

Setelah 4 jam, ketiga jenasah berhasil di evakuasi. Orang tua korban pun tidak kuasa menahan tangis melihat anak mereka pulang tak bernyawa. Semua korban langsung dibawa ke rumah duka yang semuanya berasal dari desa Gatak, Grogol, Sukoharjo, usai menjalani pemeriksaan dari petugas forensik polres Sukoharjo.

Sementara itu, menurut Singgih Purbadi, Wakil Komandan SAR Sukoharjo, salah satu korban terpeleset dan masuk ke sungai sedalam 4 meter, lalu dua temannya mencoba menyelamatkan temannya. Naas, keduanya justru ikut tewas.

Kondisi arus bawah sungai yang berarus deras, membuat pencarian membutuhkan waktu lama. "Kondisi permukaan sungai memang tenang namun arus dibawah begitu deras. Tim penyelamatt harus berhati hati," kata Singgih.

Hingga malam, warga pun masih berkerumun menyaksikan proses penyelamatan di lokasi kejadian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com