Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Demo Kedubes Malaysia Terkait Klaim Tor-tor

Kompas.com - 20/06/2012, 15:45 WIB
Imanuel More

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com--Puluhan mahasiswa dari Universitas Mpu Tantular menggelar unjuk rasa di depan Kedutaan Besar Malaysia di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (20/6/2012) siang. Aksi dilakukan sebagai bentuk kecaman terhadap Pemerintah Malaysia terkait klaim mereka atas tari Tor-tor.

Aksi yang berlangsung hampir sejam itu dimulai sekitar pukul 13.30 WIB. Unjuk rasa diawali dengan orasi dari perwakilan mahasiswa. Selain meminta Pemerintah Malaysia tak asal klaim warisan budaya, mahasiswa juga menuntut pemerintah untuk lebih serius melindungi budaya Nusantara.

"Kita menuntut pemerintah serius untuk masalah budaya yang diklaim Malaysia, terutama Tarian Tor-tor yang jelas milik Suku Batak Sumatera Utara," ujar Eko Saputra salah satu perwakilan dari Mahasiswa.

"Jika tidak ada tindakan, kita akan kumpulkan seluruh Mahasiswa asal Batak untuk menggelar aksi lebih besar," sambung Eko.

Tak hanya berorasi, dalam aksi tersebut, puluhan mahasiswa juga membawakan Tarian Tor-tor lengkap dengan asesorisnya, yakni kain Ulos sebagai pakaian adatnya. Usai menari dengan gembira, kelompok mahasiswa itu melempari Kedutaan besar Malaysia dengan telor busuk dan air got.

Kemacetan panjang terjadi di Jalan Rasuna Said sepanjang aksi berlangsung. Pasalnya, aksi yang dilakukan mahasiswa menyita sebagian ruas jalan arah Menteng, Jakarta Pusat. Polisi yang hadir di sekitar lokasi unjuk rasa lebih terkonsentrasi untuk menghindari terjadinya aksi anarkis. Sementara itu, pihak aparat Lalu Lintas terfokus mengarahkan lalu lintas yang tersendat-sendat.

Demonstrasi baru berakhir sekitar pukul 14.15 WIB. Para pengunjuk rasa dengan tertib berjalan menuju bus yang ditumpangi untuk mengantar mereka kembali ke titik kumpul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com