Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Cable Car" Beroperasi di Bandung Tahun 2013

Kompas.com - 12/06/2012, 13:56 WIB
Didit Putra Erlangga Rahardjo

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Kota Bandung setahun lagi bakal memiliki 55 gondola yang mengitari langit. Itulah angan-angan proyek cable car Bandung Skybridge yang dicanangkan Selasa (12/6/2012) ini.

Peresmian dilakukan di Kantor Atedja, Jalan Pasteur, oleh Wali Kota Bandung Dada Rosada, Wakil Wali Kota Cimahi Eddy Rachmat, serta Duta Besar Swiss untuk Indonesia Heinz Walker-Nederkoorn.

Cable car direncanakan beroperasi tahun 2013, membawa 55 kabin gondola untuk melintasi jarak 2 kilometer dari Pusat Penelitian Geologi dan Kelautan dan berakhir di mal Paris van Java. Proyek itu diyakini pengembang, PT Aditya Dharmaputra Persada, bakal mengurangi kemacetan yang sudah menjadi masalah kronis di sana.

"Jika proyek ini rampung, cable car bakal menjadi yang pertama di Asia dan bisa menjadi percontohan di kota lain," ujar Presiden Direktur PT Aditya Dharmaputra Persada Sanjaya Susilo.

Acara yang digelar hari ini bukanlah peletakan batu pertama, melainkan hanya peresmian. Sanjaya beralasan bahwa saat ini pihaknya masih menanti rampungnya pengurusan perizinan di pemerintah kota.

Mitra pengembang adalah Doppelmayr yang berasal dari Austria dan berpengalaman dalam 14.100 unit di tempat-tempat lain. Pihak perwakilan Doppelmayr mengatakan, kelebihan dari kereta kabel adalah tanpa suara, ramah lingkungan, dan paling murah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com