Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepok Kapung Sambut Tim DKK

Kompas.com - 30/05/2012, 20:14 WIB
Frans Sarong

Penulis

BORONG, KOMPAS.com — Acara adat kepok kapung akan mewarnai penyambutan awal tim Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas saat berkunjung ke Kampung Lada-Kakang, Desa Pong Ruan, Kecamatan Kota Komba, Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur, Kamis (31/5/2012).

Kunjungan yang rencananya bersama Bupati Manggarai Timur Yosef Tote itu terkait dengan agenda peletakan batu pertama pembangunan sarana air bersih bantuan Dana Kemanusiaan Kompas (DKK) bagi warga kampung tersebut.

Kepok kapung yang bermakna keikhlasan hati tuan rumah menyambut tamunya itu berwujud tuak atau sopi dari seseorang tetua setempat kepada tetua tamu. "Biasanya kepok kapung hanya kepada tamu terhormat," kata Sebas Ndaes, Kepala Desa Pong Ruan, Rabu.

Peletakan batu di Lada-Kakang merupakan yang kedua dari empat titik di Flores. Acara serupa sebelumnya berlangsung di Tuwa, Desa Goloronggot, Kecamatan Welak, Manggarai Barat.

Dua titik berikutnya adalah di Ria, Kecamatan Riung Barat, Ngada, dan Desa Teka Iku, Kecamatan Kangae, Sikka. Di titik terakhir ini, bantuan DKK berupa mobil tangki yang akan tersalur melalui Paroki Habi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com