Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Irwandi-Muhyan Melapor ke Panwas Aceh

Kompas.com - 02/04/2012, 14:26 WIB
Mohamad Burhanudin

Penulis

BANDA ACEH, KOMPAS.com — Tim sukses pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Aceh, Irwandi Yusuf-Muhyan Yunan, melaporkan 22 kasus kekerasan terkait kegiatan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Aceh 2012 ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Aceh, Senin (2/4/2012). Dalam 22 kasus kekerasan itu, kubu Irwandi-Muhyan sebagai korban.

Thamren Ananda, Koordinator Divisi Hubungan Antarlembaga Tim Sukses Seuramoe Irwandi-Muhyan, mengungkapkan, kasus-kasus yang dilaporkan terjadi mulai awal Februari 2012 hingga 31 Maret lalu.

Selain kekerasan berupa penganiayaan, kasus-kasus yang dilaporkan berupa penembakan, pembakaran mobil dan rumah anggota tim sukses, teror, pelemparan batu, intimidasi, dan perusakan alat peraga kampanye milik Irwandi-Muhyan.

"Kasus-kasus yang kami laporkan, ada yang berupa kriminal umum ada yang masuk ke kriminal pilkada," kata Thamren.

Kasus-kasus kekerasan tersebut di antaranya pemberondongan bersenjata api atas rumah koordinator tim Sukses Irwandi-Muhyan di Peurelak pada 5 Februari, pembakakaran rumah koordinator satgas Irwandi-Muhyan, Jalaludin, di Banda Aceh, pelemparan bus rombongan pendukung Irwandi-Muhyan di Aceh Utara, penganiyaan sejumlah anggota tim sukses Irwandi-Muhyan di Pidie, dan pembacokan serta penganiayaan terhadap anggota tim sukses pasangan tersebut di Aceh Utara.

"Ada 15 kasus yang bersifat kriminal umum yang sudah kami laporkan ke kepolisian, namun belum satu pun ditindaklanjuti. Padahal, korbannya ada, saksinya ada, dan pelakunya pun sudah jelas, yaitu orang-orang Partai Aceh," kata Thamren.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com