Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satono Habiskan Sebagian Waktunya dengan Berkebun

Kompas.com - 22/03/2012, 16:35 WIB
Yulvianus Harjono

Penulis

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com - Bupati Lampung Timur nonaktif Satono diketahui kerap menghabiskan sebagian waktunya dengan berkebun akhir-akhir ini, terutama setelah tidak lagi aktif menjabat.

Kebiasaan baru itu diungkapkan tetangga Satono di kawasan Kedamaian, Gang Langgar, Pangeran Antasari, Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung. Menurut Tambunan, tetangga Satono, Kamis (22/3/2012) ia beberapa kali menjumpai Satono dan pegawainya sibuk mengurusi tanaman-tanaman di kebun yang terletak di samping rumahnya.

Kebun yang aslinya berupa tanah kapling seluas sekitar 500 meter persegi dan ditutupi jala berwarna biru di sekelilingnya itu ditanami sayur-sayuran dan buah-buahan macam cabai, kacang panjang dan pepaya.

"Mungkin untuk mengisi waktu dia," ujar Tambunan. Namun, ia mengatakan, akhir-akhir ini, Satono memang jarang terlihat. Ia tinggal di sebuah rumah bercat kuning dan berpagar rendah yang tidak terlihat terlalu mewah.

Jalan masuk ke rumah ini pun berupa gang-gang. Namun, di Gang Langgar itu, Satono yang dihukum 15 tahun penjara oleh Mahkamah Agung disebut-sebut memiliki banyak bidang tanah. Ia juga memiliki rumah yang khusus dijadikan garasi untuk menyimpan mobil-mobil tuanya.

Namun, ungkap Tambunan, Satono sehari-hari terlihat sederhana. "Mobilnya yang sering dipakai yang saya tahu Fortuner," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com