Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Air Kepri Karantina Imigran Afganistan

Kompas.com - 26/01/2012, 10:50 WIB
Kris R Mada

Penulis

BATAM, KOMPAS.com - Sejumlah imigran Afganistan dikarantina di Markas Direktorat Polisi Air Polda Kepulauan Riau. Mereka ditangkap di kawasan Nagoya.

Berdasarkan pemantauan pada Rabu (25/1/2012) dan Kamis (26/1/2012), dua imigran terlihat di lantai dua salah sati gedung markas Polisi Air (Polair) Kepulauan Riau (Kepri). Mereka kerap melihat keluar jendela.

Namun, Direktur Polair Polda Kepri Komisaris Besar M Yasin Kosasih belum bisa dikonfirmasi. Telepon selulernya tidak aktif saat dihubungi. Perwira jaga markas Polair, Inspektur Satu Pilliang mengatakan Yasin tengah berada di Tanjung Pinang.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Kompas.com, enam imigran Afganistan ditangkap, Senin (23/1/2012) di kawasan Nagoya, Batam. Selanjutnya mereka dibawa ke markas Polair Polda Kepri di kawasan Sekupang, Batam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com