Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Situasi di Papua Aman

Kompas.com - 01/12/2011, 18:31 WIB
Hindra Liu

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Djoko Suyanto menegaskan, situasi di Papua pada Kamis (1/12/2011) ini aman dan kondusif. Djoko memberikan apresiasi kepada masyarakat Papua yang tak terprovokasi atas sejumlah bentrokan yang mewarnai peringatan HUT Ke-50 Organisasi Papua Merdeka di Papua.

"Ini modal yang baik pada peringatan 1 Desember. Tidak seluruh rakyat Papua menginginkan Papua rusuh," kata Djoko pada jumpa pers di Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Jakarta, Kamis (1/12/2011).

Pada kesempatan itu, Djoko didampingi Kepala Polri Jenderal Timur Pradopo dan Kepala Badan Intelijen Negara Letjen TNI Marciano Norman. Djoko juga menilai upaya persuasif dan preventif yang dilakukan aparat keamanan menyambut HUT ke-50 OPM telah berhasil menciptakan keadaan yang damai.

Mantan Panglima TNI ini mengatakan, pemerintah berkomitmen untuk terus membangun Papua. Namun, keberhasilan ini, salah satunya, tergantung dari masyarakat Papua.

"Jika masih menghendaki kemajuan yang lebih besar terhadap pembangunan di Papua, suasana harus kondusif. Pemerintah mengundang investor datang ke Papua. Tanpa didukung suasana yang kondusif, maka upaya pembangunan tidak akan berjalan dengan baik," kata Djoko.

Djoko menambahkan, masyarakat Papua diberikan kewenangan yang besar untuk membangun daerahnya sesuai dengan semangat otonomi daerah dan anggaran yang diterimanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com