Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lumpuh sejak Lahir, Linda Tewas Terpanggang

Kompas.com - 11/11/2011, 11:19 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Sungguh tragis nasib Linda Astuti. Perempuan berusia 36 tahun ini tewas tepanggang setelah rumah kontrakannya di Jalan Bambu Ori Raya 1 RT 02 RW 11, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, terbakar, Jumat (11/11/2011) sekitar pukul 00.15. Dia tidak bisa menyelamatkan diri dari amukan si jago merah karena penyakit lumpuh yang dideritanya sejak lahir. Jasad korban ditemukan petugas di dekat pintu rumah.

Informasi yang diperoleh, kebakaran diduga akibat ledakan kompor gas di rumah kontrakan Rifai. Dalam sekejap api merembet ke lima kontrakan yang semuanya milik Muhamad Mukti. Semua penghuni kontrakan yang sudah terlelap tidur pun terkejut dan menyelamatkan diri dari amukan api. Namun, sial bagi Linda Astuti. Dia tidak bisa menyelamatkan diri.

Niman (39), salah seorang warga, menduga sumber api berasal dari kompor gas yang tengah digunakan untuk memasak kue. "Saat kejadian, istri Rifai sedang membuat kue. Entah kenapa kompor tersebut tiba-tiba meledak," tuturnya.

Warga bahu-membahu memadamkan kobaran api dengan peralatan seadanya, tetapi tidak berhasil. Api baru berhasil dijinakkan sekitar pukul 01.30 setelah 10 mobil pemadam kebakaran dari Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Sudin Damkar dan PB) Jakarta Timur dikerahkan ke lokasi.

"Api baru berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemudian. Jenazah korban dibawa ke RSCM menggunakan mobil ambulans milik Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI," kata Budhy, Lurah Pondok Bambu, Jumat.

Budhy menyebutkan, sehari-hari korban dijaga oleh kakaknya. Namun, saat kejadian, kakak korban tengah bekerja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com