Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indramayu Musnahkan Ribuan Botol Miras

Kompas.com - 29/07/2011, 14:00 WIB

INDRAMAYU, KOMPAS.com — Puluhan ribu botol minuman beralkohol, dua drum ganja dan sabu dimusnahkan di parkir timur alun-alun Indramayu, Jawa Barat, Jumat (29/7/2011). Pemusnahan itu disaksikan oleh Bupati Indramayu Anna Sophanah, anggota muspida, dan Ketua MUI Kyai Ahmad Jamali.

Barang-barang haram yang dimusnahkan terdiri dari 37.000 minuman beralkohol, 1.642 liter tuak, dua drum ganja, dan sabu. Botol minuman keras digilas dengan buldoser, sementara ganja dan sabu dibakar.

Adapun pemusnahan tuak, karena pertimbangan polusi udara (bau) terpaksa dilakukan dengan cara dibuang di sebuah kolam limbah di kompleks  Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPSA) Pecuk, Desa Panyindangan Kulon, Kecamatan Sindang.

Kepala Polres Indramayu, Ajun Komisaris Besar Rudi Setiawan, didampingi Kepala Satreskrim Ajun Komisaris Rochadi dan Kasat Sabhara Aajun Komisaris Pardede, mengemukakan, pemusnahan itu dilakukan menjelang bulan Ramadhan dan merupakan hasil razia pekat (penyakit masyarakat) yang dilakukan Polres Indramayu. 

"Minuman beralkohol dan narkoba terbukti dapat memicu gangguan kamtibmas serta merusak mental generasi muda," kata Rudi.

Pardede menambahkan, minuman keras yang dimusnahkan terdiri dari 51 merek yang disita dari berbagai toko, warung reman-remang, kios, dan warung tak berizin lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com