Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Jadikan Pancasila "Pepesan Kosong"

Kompas.com - 01/06/2011, 09:42 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Para pejabat dan mantan pejabat akan berkumpul di Gedung MPR RI, Rabu (1/6/2011), untuk memeringati Peringatan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945. Pada kesempatan ini, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, mantan Presiden Megawati Seokarnoputri dan BJ Habibie akan menyampaikan pidato kebangsaan terkait Pancasila. Pengamat politik Yudi Latief berharap, peringatan semacam ini tidak hanya menjadi ritual semata. Para pejabat berkumpul dan kemudian membicarakan Pancasila tanpa kerangka dan implementasi yang jelas dalam praktek kehidupan berbangsa, bernegara dan bermasyarakat.

"Jadi, jangan hanya sekedar ritual dengan peringatan-peringatan. Tapi harus ada roadmap. Semua ideologi kan harus diakarkan. Harus ada roadmap yang jelas dan peran yang jelas dari seluruh pemangku kepentingan," ungkapnya kepada Kompas.com, Rabu pagi.

Kerangka baru ini, lanjutnya, meliputi cara penanaman nilai-nilai Pancasila ke depannya. Menurut Yudi, harus ada titik balik dalam menanamkan dan menghidupi Pancasila. Selama ini, ia menilai Pancasila terlalu banyak diucapkan namun tidak dipelihara dalam hal implementasinya. Akibatnya, kepercayaan publik terhadap keampuhan Pancasila terus merosot. Yudi menegaskan, perlu ada pendekatan yang berubah dari vertikal ke horizontal. Jika dulu hanya melibatkan negara sebagai inisiator, kini harus melibatkan masyarakat sipil dan unsur-unsurnya sebagai inisiator utama.

"Kalau dulu sifatnya vertikal, yang punya insiatif adalah negara, yang menatar negara. Sekarang harus horizontal, harus melibatkan seluruh pemangku kepentingan, melibatkan masyarakat sipil, pers, pemuka agama, harus sama-sama komitmen mengembangkan Pancasila. Dengan begitu juga akan melibatkan kreativitas. Dulu kan sosialisasinya hanya ceramah, tapi kalau melibatkan banyak unsur, bisa lewat musik dan film, berbagai cara yang betul-betul bisa ditularkan dalam bahasa yang lebih mudah diterima dan membekas," tambahnya.

Sosialisasi dan penanaman nilai harus dilanjutkan dengan implementasi yang nyata. Yudi mengatakan, selama ini lima sila Pancasila hanya hadir dalam pernyataan para pejabat, tetapi tidak dalam sikap dan caranya merumuskan produk perundangan. "Misalnya sila Ketuhanan Yang Maha Esa harusnya kan menghadirkan suasana lapang dan toleran, tapi dalam pengamalan pemerintahan di banyak tempat di era reformasi, banyak aparatur negara yang memberi ruang bagi unsur-unsur keagamaan yang memaksakan kehendak, bahkan diakomodasi oleh pemerintah. Itu yang membuat orang tidak percaya, Pancasila jadi pepesan kosong, karena dilihat dari realisasinya, tidak sungguh-sungguh," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

    Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

    Nasional
    Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

    Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

    Nasional
    Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

    Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

    Nasional
    Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

    Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

    Nasional
    Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

    Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

    Nasional
    Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

    Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

    Nasional
    Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

    Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

    Nasional
    Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

    Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

    Nasional
    Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

    Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

    Nasional
    Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

    Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

    Nasional
    Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

    Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

    Nasional
    Respons Luhut Soal Orang 'Toxic', Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

    Respons Luhut Soal Orang "Toxic", Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

    Nasional
    Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

    Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

    Nasional
    Gerindra Tangkap Sinyal PKS Ingin Bertemu Prabowo, tapi Perlu Waktu

    Gerindra Tangkap Sinyal PKS Ingin Bertemu Prabowo, tapi Perlu Waktu

    Nasional
    Mencegah 'Presidential Club' Rasa Koalisi Pemerintah

    Mencegah "Presidential Club" Rasa Koalisi Pemerintah

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com