Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fokus ke Trembesi hingga 2014

Kompas.com - 12/05/2011, 17:31 WIB

KOMPAS.com - Sampai dengan 2014, PT Djarum melalui program Djarum Trees for Life (DTFL) akan fokus menanam trembesi (Samanea saman). Kepala Penghijauan Djarum Yunan Adhitya mengatakan hal itu, kemarin, di Unit Penghijauan Kaliputu, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Sementara, rangkaian penanaman 7.300 trembesi di sepanjang turus jalan Semarang-Lorasi berawal di putaran lalu-lintas Onggorawe, Kabupaten Demak, bulan ini. Dalam kesempatan itu, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto bersama Presiden Direktur Djarum Foundation Victor Rachmat Hartono beserta perwakilan penerima beasiswa Djarum berikut para artis yakni Ashanti, Agni Pratistha, dan Vino G Bastian, secara simbolis menanam trembesi. Setahun silam, lewat program ini pun, Djarum telah menanam 2.767 trembesi di sepanjang turus jalan Semarang-Kudus.

Informasi dari data program menunjukkan hingga akhir 2011, rencana penanaman untuk jarak Semarang-Pekalongan sepanjang 101 kilometer adalah 2.390 pohon trembesi. Hingga kemarin, program itu sudah terealisasi 1.394 batang.

Pada 2012, penanaman trembesi dilakukan untuk jarak Pekalongan-Losari sepanjang 177 kilometer. Rencananya, ada 5.610 batang yang ditanam.

Setahun berikutnya, pada 2013, rencana penanaman bergerak ke arah timur dari Kudus yakni Lasem di Provinsi Jawa Timur. Jarak antara kedua kota itu adalah 72 kilometer.

Pada 2014, penanaman juga diarahkan makin ke timur, mulai dari Lasem menuju Bulu. Jarak antara keduanya adalah 70 kilometer.

Sampai kini, pihak Djarum belum membubuhkan data jumlah trembesi yang akan ditanam pada 2013 dan 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com