Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serangan Ulat Bulu Muncul di Semarang

Kompas.com - 11/04/2011, 14:30 WIB

UNGARAN, KOMPAS.com - Serangan ulat bulu sudah terdeteksi di wilayah Kabupaten Semarang. Di Desa Branjang, Kecamatan Ungaran Barat, ratusan ulat bulu mulai menyerang pohon mangga, mindi, apokat dan pohon pete.

Bahkan, informasi awal menyebutkan ratusan ulat sudah mengelilingi tembok bangunan kantor desa dan Puskesmas setempat. Warga setempat khawatir hama ulat bulu akan menyerang permukiman.

Kepala Desa Branjang Amat Tulkah, Senin (11/4/2011) siang mengatakan dalam dua hari terakhir ia mengamati pertambahan jumlah ulat bulu di sekitar kantornya cukup mengagetkan. 'Kemarin pohon mangga ini sudah meranggas tapi belum terlihat banyak ulatnya. Sekarang sudah merambat ke tembok puskesmas dan kantor desa,' terangnya.

Supangat (43), salah satu warga mengaku cemas menghadapi kemungkinan fenomena serangan ulat bulu yang marak di Jawa Timur juga akan melanda wilayahnya. Pasalnya sejumlah wilayah di Jawa Tengah seperti Kendal dan Kudus juga mulai diserang. "Setiap rumah di desa kami rata-rata memiliki pohon mangga dan pete yang mudah diserang hama ulat bulu,' ungkapnya.

Sejauh ini belum ada laporan warga yang mengalami gatal-gatal akibat ulat bulu tersebut, namun pihak Puskesmas setempat seperti diungkapkan Bidan desa Warni (37) terus memantau perkembangannya dan segera melaporkannya ke pihak Dinas Kesehatan. 'Setidaknya untuk antisipasi, kami akan segera meminta dinas untuk stok obat-obatan penangkal gatal-gatal,' terangnya.

Dinas Kabupaten Semarang belum bisa dikonfirmasi mengenai serangan ulat bulu ini. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com