Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Bandang Rendam SD Selama 4 Hari

Kompas.com - 07/03/2011, 20:10 WIB

SINGARAJA, KOMPAS.com - Sekolah Dasar Negeri 2 Kalisada, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, direndam banjir sejak Jumat (4/3/2011) malam atau sehari sebelum umat Hindu merayakan Nyepi.

Kepala SDN 2 Kalisada, Nyoman Sidi Mangku di Sririt, Senin (7/3/2011) mengatakan, akibat banjir tersebut seluruh buku serta arsip yang ada di sekolah terendam.

"Bukan hanya itu, tembok sekolah sepanjang 15 meter juga roboh akibat pondasinya terkikis air yang diperkirkan menggenang dengan ketinggian lebih dari satu meter," katanya.

Menurutnya, sekolah tersebut memang rawan banjir karena letaknya di dataran rendah yang posisinya lebih rendah dari jalan utama.

Kejadian runtuhnya tembok sekolah dan terendamnya arsip serta buku di perpustakaan baru diketahui ketika para siswa mulai masuk sekolah setelah sebelumnya libur Hari Suci Nyepi tahun baru Saka 1933.

Karena kondisi seperti itu, aktivitas belajar mengajar terpaksa tidak bisa dilakukan. Siswa dan guru hanya bekerja membersihkan ruangan sekolah yang tidak roboh.

"Kami libatkan para siswa untuk membersihkan termasuk menjemur buku-buku yang masih bisa diselamatkan untuk digunakan kembali," kata Sidi.

Sidi berharap kegiatan belajar mengajar bisa dilakukan setelah proses pembersihan di masing-masing ruang kelas tuntas dilakukan.

Terkait arsip yang basah terendam banjir, ia mengaku masih belum bisa mengidentifikasi lembar-lembar kertas yang basah tersebut.

"Karena kalau dibuka saat masih basah, kami kawatir akan makin rusak dan tidak terbaca. Mungkin nanti setelah kering baru bisa dilihat arsip apa saja yang basah," ujar Sidi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com