Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenkopolhukam Cek Kabar Penjualan Pulau

Kompas.com - 03/03/2011, 13:42 WIB

BATAM, KOMPAS.com - Tim dari Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan berkunjung ke Kota Batam untuk mengroscek kebenaran informasi tentang penjualan atas lima pulau di wilayah Kota Batam kepada pihak asing, Kamis (3/3/2011).

Kunjungan dibagi dalam dua agenda, yakni rapat koordinasi dengan sejumlah pemangku kepentingan di Batam dan cek lokasi. Rapat koordinasi dilaksanakan di gedung DPRD Kota Batam.

Hadir dalam kesmpatan itu perwakilan dari Badan Pengusahaan Batam, Badan Pertanahan Nasional Batam, Badan Perencanaan Pembangunan Kota Batam, dan sejumlah wakil ketua DPRD Kota Batam.

Inti sari dari pertemuan itu adalah kebenaran kabar soal penjualan lima pulau di wilayah Kota Batam kepada pihak asing masih perlu pendalaman. Namun dari pertemuan itu setidaknya tampak bahwa pengelolaan lahan di Batam masih lemah. Masing-masing pemangku kepentingan kurang koordinasi.

Usai pertemuan, tim langsung meluncur ke Pulau Galang untuk melihat kondisi secara langsung. Hasil kunjungan sedianya akan dilaporkan ke presiden.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com