Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Donny "Kuburan" ke Kantor Polisi Tanpa Masker

Kompas.com - 16/02/2011, 22:27 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com — Kehadiran Donny, gitaris grup Kuburan yang tersandung tudingan pemerkosaan, sempat mengecoh para peliput karena tak mengenakan masker atau rias wajah yang biasa menutupi wajahnya. Adapun Donny sudah menjalani satu kali pemeriksaan terkait kasus tersebut.

"Sekarang mah saya lagi nunggu kabogoh (pacar). Kebetulan aja lagi ada perlu ke kantor polisi," ujar Donny singkat seusai melaksanakan shalat ashar di masjid yang berdampingan dengan Markas Kepolisian Resor Kota Besar Bandung (Mapolrestabes Bandung), Rabu (16/2/2011).

Donny tampak kaget begitu melihat sejumlah wartawan—yang memang sudah mencium kehadirannya—ada di pintu keluar masjid itu. Mengenakan kemeja bercorak kotak-kotak warna merah dipadu jins warna biru, Donny tersenyum ramah. Namun, ia tampak gelisah dan beberapa kali mengeluarkan ponsel dari tas kecilnya. 

Ia terdengar menelepon kekasihnya itu. Donny tak banyak bicara. Ia hanya tersenyum dan mengalihkan pembicaraan dengan mengatakan bahwa ia dan teman-teman Kuburan-nya tengah membuat album baru. Seolah sudah tahu akan ditanya seputar kasusnya, ia menjawab dengan hati-hati.

"Ya. Saya ngikutin dia (pelapor) aja-lah. Saya kan terlapor, jadi ya gimana dia-lah. Diperiksa, sudah. Ada-lah beberapa hari lalu. Sekarang mah nganter kabogoh. Punten nya, saya harus pergi," katanya sambil berjalan menghampiri dua perempuan yang dari kejauhan memberi isyarat memanggil Donny.

Donny pamit, bersama dua wanita itu. Ia masuk ke salah satu mobil dan menghilang di balik keramaian mobil yang antre di depan Mapolrestabes Bandung. (Dicky Fadiar Djuhud)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com