Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengungsi di UGM Dipindah ke Maguwoharjo

Kompas.com - 24/11/2010, 18:04 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.com — Sebanyak 14 KK korban Gunung Merapi di Kabupaten Sleman, DIY, yang mengungsi di UGM dipindahkan ke Stadion Maguwoharjo Sleman, Rabu.

"Sebelumnya ada 300 KK yang mengungsi di UGM. Namun, sejak zona bahaya Merapi diturunkan, sebagian besar memilih kembali ke rumah masing-masing," kata Koordinator Gelanggang Emergency Response (GER) UGM Lara Shati di Yogyakarta, Rabu (24/11/2010).

Menurut dia, kepindahan para pengungsi tersebut berdasarkan surat edaran dari Pemkab Sleman pada Senin, yang meminta para pengungsi untuk pindah dan menempati tiga posko utama pengungsian yang ditunjuk pemerintah.

Ketiga posko utama itu adalah Stadion Maguwoharjo, Youth Center, dan GOR Pangukan. Para pengungsi yang tercerai-berai selama ini diminta untuk tinggal di tiga posko pengungsian itu.

Para pengungsi korban Merapi yang berada di UGM berasal dari delapan desa, yakni Harjobinangun, Umbulharjo, Wukirsari, Sardonoharjo, Umbulmartani, Pakembinangun, Wonokerto, dan Candibinangun.

"Para pengungsi yang rumahnya hancur, sementara belum bisa menempati rumahnya dan diimbau mengikuti arahan dari Pemkab Sleman untuk mengungsi di posko pengungsian utama," katanya.

Menurut dia, para pengungsi di UGM mulai berkurang sejak awal pekan ini. Masing-masing KK yang pulang ke rumah atau dipindahkan mendapat bantuan paket sembako dari relawan GER.

"Para pengungsi tentu belum bisa kembali ke aktivitas pekerjaannya sehingga kami sediakan sembako agar bisa dimanfaatkan dalam beberapa hari ke depan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com