Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semburan Baru Muncul di Porong

Kompas.com - 20/04/2010, 20:37 WIB

SIDOARJO, KOMPAS.com - Kepala Humas Badan Penanggulangan Lumpur Sidoarjo (BPLS) Achmad Zulkarnain mengungkapkan, jika pada Minggu (18/4/2010), total semburan baru berjumlah 169, kini muncul satu semburan baru lagi di Jalan Raya Porong, Kelurahan Siring, Kecamatan Porong, Sidoarjo. Dengan demikian, total semburan baru menjadi 170 titik.

"Sebagian besar semburan berada di tepi rel kereta baik di sisi barat maupun timur. Ada kecenderungan kadar gas dari semburan turun dari kondisi awal di atas 100 persen menjadi sekitar 50 persen. Tapi, hal ini harus tetap diwaspadai karena semburan yang mengandung gas metan dapat sewaktu-waktu terbakar," kata Zulkarnain, Selasa (20/4) di Sidoarjo.

Untuk mewaspadai kemungkinan terjadinya kebakaran, BPLS memasang dua titik rambut-rambut di sekitar ruas Jalan Raya Porong. Rambu-rambu dipasang untuk mengingatkan pada para pengemudi jalan agar tak membuang puntung rokok atau menyalakan korek api yang dapat menyulut timbulnya api.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com