Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Sumbar Diminta Waspadai Banjir dan Longsor

Kompas.com - 11/03/2010, 18:47 WIB

PADANG, KOMPAS.com - Warga Provinsi Sumatera Barat diminta mewaspadai bencana alam berupa banjir dan tanah longsor hingga akhir bulan Maret. Manajer Pusat Pengendalian Operasional (Pusdalops) Penanggulangan Bencana Sumatera Barat, Antorizon, Kamis (11/3/2010) mengutarakan hal tersebut.

Ia mengatakan, warga harus mulai berisiap -siap menghadapi terjangan banjir dan longsoran tanah jika hujan deras sudah turun lebih dari dua jam.

Namun, menurut Antorizon, yang merupakan salah seorang di antara 14 manajer di (Pusdalops) Penanggulangan Bencana Sumatera Barat, puncak curah hujan di Sumbar pada musim penghujan ini sudah terjadi pada Senin (8/3/2010) hingga Selasa (9/3/2010) lalu.

Pada saat itu, dua orang menjadi korban setelah hanyut dan tertimbun longsoran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com