Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Polisi Dipastikan Tewas, Sembilan Luka-luka

Kompas.com - 05/03/2010, 19:51 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Mabes Polri membenarkan satu polisi tewas bernama Brigadir Satu (Bribtu) Boas Woisiri saat penggerebekan kelompok teroris di Kampung Kambeu, Desa Lamteuba, Kabupaten Aceh Besar, Aceh. Hal itu dikatakan Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen (Pol) Edward Aritonang, di Mabes Polri, Jumat (5/3/2010), saat menyampaikan perkembangan penanganan terorisme di Aceh.

Edward menjelaskan, selain menewaskan satu polisi, sembilan petugas mengalami luka-luka ketika hendak mencoba mengevakuasi jenasah Boas. Mereka ditembaki anggota teroris lain. Sembilan petugas itu kini dirawat di Rumah Sakit Zainoel Abididin, Aceh.

Jenasah Boas belum dapat dievakuasi petugas karena kondisi medan yang tidak memungkinkan. "Kondisi medan belum dikuasai petugas. Mereka (anggota teroris) kuasai medan, berada di ketinggian, memiliki peralatan yang cukup bagus," jelas dia.

Hingga saat ini belum ada anggota teroris yang kembali ditangkap polisi. Data terakhir Mabes Polri, petugas menangkap 14 orang dan satu orang tewas. Selain polisi, dua warga tewas berinisial K dan N karena tertembak anggota teroris saat penggerebekan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com