Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dumai Ekspres 10 Masih Layak Beroperasi

Kompas.com - 22/11/2009, 18:04 WIB

JAKARTA,KOMPAS.com - Direktur Jenderal Perhubungan Laut Sunaryo membantah jika tenggelamnya kapal Dumai Ekspres 10 diakibatkan oleh kondisinya yang sudah tidak beroperasi. Ia menegaskan, kapal naas tersebut sudah memenuhi syarat kelayakan untuk beroperasi.

"Selayaknya kapal-kapal lain, Dumai Ekspres 10 jelas sudah memenuhi syarat. Karena kita sudah uji kelayakan untuk angkutan natal dan tahun baru," kata Sunaryo dalam konferensi pers di Gedung Departemen Perhubungan, Minggu (22/11).

Ia memperkirakan, tenggelamnya Dumai Ekspres 10 disebabkan oleh faktor-faktor lainnya yang masih belum bisa diprediksikan. Sunaryo menduga, kendala cuaca buruk dan faktor kelebihan muatan berpotensi menjadi penyebab tenggelamnya Dumai Ekpres 10.

Sebelumnya, kata Sunaryo, pihaknya sudah menerima laporan bahwa kondisi cuaca disekitar perairan Tanjung Balai Karimun yang menjadi lokasi tenggelamnya kapal tersebut memang sedang buruk. Disebutkan ketinggian ombak mencapai lebih dari empat meter. "Dengan cuaca ekstrem dan ombak besar, sulit bagi kapal-kapal itu untuk melewatinya," ungkapnya.

Sementara dari segi jumlah penumpang, Sunaryo masih akan menyelidiki lebih jauh mengenai dugaan adanya kelebihan muatan. Berdasarkan laporan dari Bupati Tanjung Balai Karimun sebanyak 292 penumpang berhasil diselamatkan. Sementara manifes penumpang hanya sebanyak 213 orang. "Manifes memang realitanya sering berbeda. Saya akan cek lagi," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com