Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Budaya Isen Mulang Dibuka

Kompas.com - 19/05/2009, 15:30 WIB

PALANGKARAYA, KOMPAS.com — Festival Budaya Isen Mulang dalam rangka perayaan hari ulang tahun Provinsi Kalimantan Tengah ke-52 secara resmi dibuka di Lapangan Sanaman Mantikei, Palangkaraya, Selasa (19/5).

Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Achmad Diran membuka festival tersebut. Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Thampunah Sinseng menuturkan, Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) akan berlangsung dari 19-24 Mei mendatang dengan menampilkan beragam lomba dan kesenian tradisional.

Lomba dimaksud antara lain karungut, yakni seni syair khas Dayak yang dilantunkan dengan iringan kecapi. Lomba sepat sawut dengan menggunakan bola dari sabut yang dibakar juga menyemarakkan FBIM 2009 ini.

Lomba lainnya adalah balogo, habayang, manyipet atau menyumpit, dan jukung tradisional. Lomba besei kambe, yakni mendayung di satu perahu dengan arah berlawanan antarpeserta juga dilombakan, bertempat di bawah jembatan Kahayan.

Pembukaan FBIM 2009 ini disemarakkan dengan pawai budaya, berupa arak-arakan mobil yang dihias. Para peserta pawai tersebut berasal dari kabupaten/kota di Kalteng, serta badan/instansi pemerintahan di Kalteng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com