Salin Artikel

Puji Sikap Gibran soal Piala Dunia U-20, Viktor Laiskodat: Seharusnya Semua Senior Seperti Gibran

Dalam akun Instagram pribadinya, Viktor Laiskodat mengunggah tangkapan layar salah satu berita yang berjudul, "Gibran: Israel Ikut Piala Dunia U-20 Mau Main Bola, Bukan Menjajah".

Pada keterangan dalam unggahan itu, Viktor menyebut Gibran sebagai sosok peimpin muda yang arif bijaksana.

"Kenapa pemimpin muda ini lebih arif bijaksana dari senior-seniornya ya?" tulis Viktor dalam kolom keterangan dalam unggahannya itu," Rabu (29/3/2023).

Unggahan itu dikomentari sejumlah warganet yang setuju dengan pendapat Viktor. Beberapa warganet menganggap Gibran cukup bijak menanggapi personel besar dengan jiwa nasionalis.

Sebelum mengunggah foto tangkapan layar berita tersebut, Viktor juga mengunggah sebuah foto dirinya menggunakan kaos putih bertuliskan "Nazareth Village".

Terkait unggahan di media sosial itu, Viktor menyebut, tak ingin mengomentari masalah yang dihadapi PSSI. Hal itu menjadi urusan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

"Untuk PSSI itu urusan Pemerintahan Pusat dan pak Erik Tohir. Nanti pak Erik yang atur," kata Viktor saat dikonfirmasi di Kupang, Kamis (30/3/2023).

Viktor menambahkan, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka merupakan pemimpin muda yang bisa menjadi contoh bagi para seniornya.

"Seharusnya semua seniornya sama seperti Gibran Rakabuming Raka," ujar Viktor yang enggan berkomentar lebih banyak.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/30/173702078/puji-sikap-gibran-soal-piala-dunia-u-20-viktor-laiskodat-seharusnya-semua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke