Salin Artikel

Sambil Mudik via Jalan Tol di Lampung, Warga Bisa Tukar Uang Pecahan di Rest Area

Penukaran uang pecahan ini disediakan Bank Indonesia (BI) perwakilan Lampung di rest area Jalan Tol ruas Bakauheni - Terbanggi Besar (Bakter).

Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Lampung Irfan Farulian mengatakan pihaknya melayani penukaran uang pecahan kecil kepada masyarakat melalui program Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri 2023.

"Tahun ini kita ada 180 titik termasuk di rest area jalan tol dan Pelabuhan Bakauheni," kata Irfan melalui pesan WhatsApp, Rabu (29/3/2023) pagi.

Pelayanan ini bekerja sama dengan empat bank seperti BSI, Bank Lampung, BRI dan Bank Mandiri.

Irfan mengatakan untuk lokasi penukaran uang pecahan kecil di jalan tol ini berada di dua rest area ruas tol Bakter, atau yang mengarah ke Sumatera Selatan, yaitu rest area KM 20A dan KM 49A.

Di rest area KM 20A jadwal pelayanan mulai Senin sampai Rabu (3-5 April 2023).

Sedangkan di rest area KM 49A jadwal pelayanan dimulai pada Senin - Rabu (10-12 April 2023).

Irfan menambahkan agar pelayanan penukaran uang pecahan kecil ini lancar diharapkan masyarakat melakukan pemesan terlebih dahulu melalui aplikasi PINTAR pada situs pintar.bi.go.id.

"Masyarakat bisa semakin nyaman, mudah dan kepastian serta keakuratan jumlah yang hendak ditukarkan," kata Irfan.

Sementara itu, untuk kebutuhan uang rupiah di Lampung selama periode Ramadhan dan Idul Fitri 2023, Bank Indonesia menyiapkan uang kartal sebesar Rp 4,5 triliun.

Jumlah ini meningkat sebesar 20,9 persen dibandingkan tahun 2022 lalu yang hanya Rp 3,7 triliun.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/29/085430478/sambil-mudik-via-jalan-tol-di-lampung-warga-bisa-tukar-uang-pecahan-di-rest

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke