Salin Artikel

Merebak Isu Penculikan Anak di Kota Pontianak, Polisi Pastikan Hoaks

PONTIANAK, KOMPAS.com – Isu penculikan anak mulai merebak di Kota Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar) dalam sepekan terakhir. Isu tersebut menyebar melalui pesan singkat dan grup WhatsaApp.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polresta Pontianak Kompol Indra Asrianto mengatakan, teranyar, kabar menyebutkan seorang pelajar di sebauh sekolah Jalan Ampero Pontianak jadi korban penculikan.

Kepolisian yang mendapat informasi tersebut langsung melakukan tindak lanjut.

“Ada informasi beredar bahwa telah terjadi penculikan anak di salah satu sekolah di Jalan Ampera, kami langsung datangi sekolah untuk memastikan, ternyata informasi itu hoaks,” kata Indra kepada wartawan, Rabu (1/2/2023).

Kendati demikian, Indra mengimbau kepada warga untuk selalu waspada. Jika mendapati orang yang mencurigakan, segera lapor ke pihak kepolisian.

“Kami harap warga atau masyarakat tidak mudah terpancing apalagi melakukan tindakan-tindakan yang bisa merugikan banyak pihak,” harap Indra.

Indra mengimbau, terkait maraknya isu penculikan, yang perlu dilakukan orangtua tetap waspada dan melakukan penjagaan dan pengawasan terhadap anak-anaknya.

"Hingga saat ini belum ada laporan, hanya sekedar Informasi-informasi yang beredar di media sosial dan grup WhatsApp saja,  untuk saat ini belum ada kejadian tersebut," tegas Kompol Indra.

Indra juga menambahkan, terkait informasi hoaks yang beredar itu, pihaknya terus melakukan patroli siber dan memberikan imbauan kepada masyarakat.

"Ada unit siber yang menangani terkait informasi hoaks tersebut, jika ditemukan tindak pidana, maka akan dilakukan proses hukum," tutup Indra.

https://regional.kompas.com/read/2023/02/01/154608878/merebak-isu-penculikan-anak-di-kota-pontianak-polisi-pastikan-hoaks

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke