Salin Artikel

Video Viral Abu Bakar Ba'asyir Doakan Pernikahan Kaesang dan Erina: Semoga Perkawinan Ini Diberkahi Allah SWT

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Islam Al Mukmin Ngruki Abu Bakar Ba'asyir alias ABB mendoakan pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono.

Doa tersebut disampaikan Abu Bakar Ba'asyir dalam sebuah video berdurasi sekitar 58 detik. Video tersebut viral di media sosial (medsos) salah satunya WhatsApp (WA).

Dalam video tersebut Abu Bakar Ba'asyir juga meminta petugas melaksanakan pengamanan dengan baik.

"Bapak-bapak dan ibu-ibu yang sedang datang menghadiri perkawinan ini. Dan yang selanjutnya kepada bapak-bapak penjaga keamanan, bapak-bapak polisi, agar supaya keamanannya dijaga dengan baik, dan para tamu ini diterima dengan baik. Dan Insya Allah dengan niat supaya menghadiri perkawinan dengan aman Insya Allah diberi pahala oleh Allah. Saya kira sekianlah apa yang saya perlu nasihatkan kepada bapak-bapak dan ibu-ibu, saudara-saudara saya umat Islam yang sedang banyak datang untuk menghadiri anak Bapak Presiden semoga perkawinan ini diberkati oleh Allah SWT," kata Abu Bakar Ba'asyir dalam video tersebut.

Staf Humas Ponpes Islam Al Mukmin Ngruki Endro Sudarsono membenarkan video tersebut adalah Abu Bakar Ba'asyir.

"Alhamdulillah itu doa dari Ustaz Abu Bakar Ba'asyir untuk pernikahan Mas Kaesang anak Presiden Jokowi sekaligus harapan dari Ustaz Abu Bakar Ba'asyir atas keamanan dan kondusivitas kota Solo," kata Endro dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (9/12/2022) malam.

Disinggung kapan video tersebut diambil, Endro mengatakan belum tahu.

"Belum tau (kapan video diambil)," ungkap Endro.

Sebagai informasi, Kaesang dan Erina akan melangsungkan pernikahan pada Sabtu (10/12/2022).

Ijab kabul mereka akan dilaksanakan di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

https://regional.kompas.com/read/2022/12/09/195158278/video-viral-abu-bakar-baasyir-doakan-pernikahan-kaesang-dan-erina-semoga

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke