Salin Artikel

Sebelum Dibakar, Mayat Korban Pembunuhan di OKU Timur Sempat Disimpan di Bagasi Mobil

Dari hasil pemeriksaan, Haidar ternyata adalah teman satu kampus korban.

“Mereka teman satu kampus tapi baru saling kenal,” kata Kasat Reskrim Polres OKU Timur AKP Hamsal, saat dikonfirmasi lewat pesan singkat, Kamis (24/11/2022).

Korban dibunuh menggunakan senjata tajam, disimpan di bagasi semalaman, kemudian dibakar untuk menghilangkan jejak.

Hamsal menjelaskan, motif Haidar membunuh Febri lantaran tersangka ingin memiliki mobil jenis Honda Brio milik korban. Sehingga, ia pun merencanakan untuk membunuh korban.

“Karena korban melawan, pelaku pun membunuh korban,” jelas Hamsal.

Korban Febri telah dibunuh oleh tersangka Haidar sejak Selasa (22/11/2022).

Awalnya, korban dan tersangka bertemu di kawasan Tanjung Senai, Kabupaten Ogan Ilir. Di lokasi tersebut, Febri dibunuh oleh pelaku dengan menggunakan senjata tajam.

Usai tewas, jenazah korban pun dimasukkan oleh tersangka ke dalam bagasi mobil dan dibawa tersangka Haidar ke rumahnya di Desa Tegal Rejo, Kecamatan Belitang, Kabupaten OKU Timur.

Satu malam menginap, jenazah korban pun dibakar Haidar untuk menghilangkan jejak pembunuhan tersebut.

“Korban diinapkan di dalam bagasi mobil selama satu malam, baru kemudian dibawa ke lokasi tempat korban ditemukan,” ujar Kasat.

Atas perbuatannya, tersangka Febri terancam dikenakan pasal 338 KUHP tentang pembunuhan serta pasal 365 KUHP tentang pencurian kekerasan dengan ancaman maksimal hukuman mati.

Diberitakan sebelumnya,seorang mahasiswa perguruan tinggi swasta di Palembang, Sumatera Selatan bernama Febri Setiawan (20) ditemukan tewas dengan kondisi tubuh terbakar dan mengalami luka tusuk.

Penemuan mayat itu berlangsung pada Rabu (23/11/2022) sekitar pukul 12.00WIB di semak pinggir jalan Desa Girimulyo, Kecamatan Belitang Jaya, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan.

https://regional.kompas.com/read/2022/11/24/145055078/sebelum-dibakar-mayat-korban-pembunuhan-di-oku-timur-sempat-disimpan-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke