Salin Artikel

KPU Pastikan Jumlah Kursi DPRD Nunukan Bertambah 5 pada Pemilu 2024

Kepastian tersebut mengacu pada Keputusan KPU nomor 457 tahun 2022 tentang jumlah kursi anggota DPRD Kabupaten/Kota dalam pemilihan umum tahun 2024, yang baru diterima KPU Nunukan.

"Saat ini jumlah penduduk di Nunukan mencapai 200.138 orang, sehingga memenuhi syarat untuk penambahan jumlah anggota DPRD kabupaten menjadi 30 orang pada Pemilu 2024," ujar Ketua KPU Nunukan, Rahman, Selasa (8/11/2022).

Rahman menjelaskan, dengan jumlah penduduk melebihi 200.000 tersebut, maka penambahan kursi legislatif di kota/kabupaten menyesuaikan dengan jumlah penduduk, berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu.

Namun demikian, KPU masih butuh kajian mendalam untuk menentukan Dapil mana yang akan bertambah, dan membahas potensi pemecahan Dapil jika memungkinkan.

Yang perlu dicatat, kata Rahman, penambahan Dapil, hanya terjadi di wilayah yang terjadi penambahan penduduk.

Jika mengacu pada surat KPU RI nomor 457 tahun 2022, jumlah penduduk terbanyak ada di wilayah Nunukan sebanyak 65.175 orang. Dan Nunukan Selatan sebanyak 22.615 orang.

"Saat ini kita masih belum melakukan rapat untuk detailnya. Dapil mana yang akan mendapat penambahan kursi. Prosesnya nanti akan melalui uji public, baru hasilnya akan kita umumkan pada masyarakat," kata Rahman.

Saat ini, DPRD Kabupaten Nunukan memiliki 25 kursi parlemen, yang berasal dari 3 Daerah Pemilihan yang ada di 21 kecamatan. Dapil 1 ada 11 kursi, Dapil 2 sebanyak 6 kursi, dan Dapil 3 sebanyak 8 kursi.

Rumput Laut dan Kelapa Sawit menarik minat pendatang

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Nunukan, Kalimantan Utara, mencatat angka pertambahan jumlah penduduk cukup signifikan selama 7 bulan terakhir.

Jumlah penduduk Nunukan yang pada 2021 terdata sebanyak 194.119 jiwa, per Juli 2022, mengalami penambahan 6.019 jiwa, menjadi 200.138 jiwa.

Sebagaimana dikatakan Sekretaris Disdukcapil Nunukan, Mesaak Adianto, perpindahan dari luar daerah, menjadi factor dominan dari pertumbuhan penduduk yang terjadi.

Kabupaten Nunukan, selain dikenal sebagai perlintasan TKI, juga mulai dikenal sebagai salah satu sentra rumput laut terbesar di Indonesia.

Kondisi ini memancing warga luar Pulau Nunukan, datang untuk menjajal usaha yang tengah naik daun ini.

Selain itu, keberadaan sejumlah perusahaan kelapa sawit yang sedang membutuhkan pekerja, juga menarik minat para pendatang, yang mayoritas berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

https://regional.kompas.com/read/2022/11/08/142535278/kpu-pastikan-jumlah-kursi-dprd-nunukan-bertambah-5-pada-pemilu-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke