Salin Artikel

Kabur ke Hutan Usai Membacok 3 Rekannya, Pria di Malaka NTT Ditangkap

Dia ditangkap, usai membacok tiga rekannya yakni Nahor Tafuli (58), Siprianus Tafuli (45) dan Benyamin Ato (54).

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Kepolisian Resor Malaka, Iptu Djoni Boro, membenarkan penangkapan itu.

"Pelaku kita tangkap di perbatasan Kabupaten Malaka-Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), kemarin," ujar Djoni, kepada Kompas.com, Selasa (27/9/2022) malam.

Pelaku, kata Djoni, menebas tiga rekannya menggunakan sebilah parang, saat para korban sedang asyik makan siang.

Usai membacok tiga rekannya, pelaku langsung kabur.

Djoni menjelaskan, usai menerima laporan kasus itu pada Minggu (25/9/2022), polisi langsung mendatangi lokasi kejadian perkara untuk membantu personel Kepolisian Sektor Rinhat.

Berdasarkan keterangan dari warga setempat lanjut dia, pelaku melarikan diri ke hutan dengan membawa parang dan tombak.


Polisi sempat kesulitan mencari pelaku karena kondisi medan yang berat.

Pencarian berlanjut pada Senin, 26 september 2022 dan pelaku akhirnya dibekuk tanpa perlawanan.

Usai ditangkap, pelaku lalu dibawa ke Polres Malaka dan langsung diperiksa penyidik Satreskrim Polres Malaka.

Pelaku pun ditahan hingga 20 hari ke depan sambil menunggu proses hukum lebih lanjut.

Pihaknya masih mendalami kasus itu, guna mencari motif pembacokan itu.

Sedangkan tiga korban saat ini masih menjalani perawatan medis, akibat luka parah setelah dibacok.

Sebelumnya diberitakan, tiga warga Dusun Len-len, Desa Boen, Kecamatan Rinhat, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT), Nahor Tafuli (58), Siprianus Tafuli (45) dan Benyamin Ato (54), terluka parah.

Ketiganya dibacok seorang teman bernama Lukas Tafuli (44), menggunakan sebilah parang.

"Kejadiannya kemarin sore sekitar pukul 15.00 Wita," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah NTT Komisaris Besar Polisi Ariasandy, kepada Kompas.com, Senin (26/9/2022).

Ariasandy menuturkan, kejadian itu bermula ketika tiga korban sedang makan bersama di rumah korban Nahor Tafuli.

Tak berselang lama, pelaku Lukas datang sembari memegang sebilah parang dan menanyakan keberadaan istrinya.

Belum sempat para korban menjawab, pelaku langsung mengeluarkan parang dan membacok ketiganya.

Akibatnya, ketiga korban mengalami luka serius.

https://regional.kompas.com/read/2022/09/28/095931378/kabur-ke-hutan-usai-membacok-3-rekannya-pria-di-malaka-ntt-ditangkap

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke