Salin Artikel

[POPULER NUSANTARA] Pemain Timnas U-16 Ini Disambut bak Pahlawan Saat Pulang Kampung | Kasus Suap Rektor Unila

KOMPAS.com - Pemain Timnas U-16 Indonesia, Muhammad Rizki Afrisal, disambut bak pahlawan saat pulang kampung, Jumat (19/8/2022) malam.

Warga Dusun Gapuk, Desa Genukwatu, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, telah menunggu kedatangan Afrisal.

Setelah bertemu orangtua, Afrisal dengan senyum ramah menyapa dan berjabat tangan dengan warga .

Berita lainnya, kasus suap Rektor Universitas Lampung (Unila) Karomani menjadi perbincangan.

Karomani ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) lantaran diduga menerima suap.

Lantas, bagaimana nasib mahasiswa yang diduga memberi suap?

Berikut berita-berita yang menjadi sorotan pembaca Kompas.com pada Minggu (21/8/2022).

Usai mengantar Timnas U-16 Indonesia menjuarai Piala AFF 2022, Muhammad Rizki Afrisal pulang ke kampung halamannya, Dusun Gapuk, Desa Genukwatu, Kecamatan Ngoro, Jombang.

Sesampainya di rumah, Afrisal langsung melakukan sujud syukur. Ia kemudian mencium kedua kaki orangtuanya, Solikan dan Nur Hidayati.

Pemain bernomor punggung 25 ini juga menyapa dan berjabat tangan dengan warga yang telah menanti kedatangannya.

Ayah Afrisal, Solikan, mengatakan, sejak kecil, putranya bercita-cita menjadi pesepakbola terkenal. Meski kini impian anak bungsunya itu mulai terwujud, Solikan berpesan kepada Afrisal agar tetap rendah hati dan menjaga disiplin supaya karier sepak bolanya terus meningkat.

"Kami orangtua Afrisal tetap memberi semangat sambil berdoa. Dan pesan kami, jangan terlalu bangga dulu, syukuri, dan teruslah disiplin untuk menjadi apa yang diharapkan," ujarnya, Jumat.

Baca selengkapnya: Cerita Pemain Timnas U-16 Pulang ke Jombang, Ternyata Sudah Ditunggu Ratusan Warga

Wakil Rektor (Warek) IV bidang Perencanaan, Kerja sama, dan Teknologi Informasi dan Komunikasi Unila Suharso membeberkan nasib mahasiswa jalur mandiri yang diduga memberi suap kepada Rektor Unila Karomani.

Menurut Karomani, pihaknya menunggu hasil pemeriksaan KPK.

"Kita akan ikuti terus perkembangan kasus ini di KPK, jika sudah ada kepastian (jumlahnya) kita akan diskusikan dengan kementerian," ucapnya, Minggu (21/8/2022).

Suharso menambahkan, aktivitas belajar mengajar di Unila tetap berjalan meski ada di kampusnya sedang ada kasus yang menjadi perhatian publik.

"Semua aktivitas belajar mengajar dan pelayanan dasar Unila tetap berjalan sebaik-baiknya," ungkapnya.

Baca selengkapnya: Ini Kata Wakil Rektor Unila soal Nasib Mahasiswa yang Diduga Masuk dengan Cara Menyuap

Preman yang kerap meneror swalayan di Makassar, Sulawesi Selatan, ditangkap.

Pria bernama Buding itu sudah tiga kali datang ke toko. Di setiap kedatangannya, Buding selalu mengancam pegawai toko tersebut.

"Infonya sudah ketiga kalinya datang marah dan mengancam," tutur Kepala Unit (Kanit) 1 Turjawali Presisi Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan Iptu Asfada, Minggu.

Asfada menjelaskan, Buding meneror swalayan di Jalan Galangan Kapal itu pada Sabtu (20/8/2022) sore. Saat anggota patroli berada di dalam swalayan itu untuk membeli minuman, terlihat Buding marah saat melakukan penukaran uang.

"Saat berada di dalam swalayan, personel patroli melihat seorang pria yang menukar uang dengan marah. Dan menggertak customer yang ada di depan kasir serta berkata biar polisi kugereji (kupotong)," terangnya.

Baca selengkapnya: Polisi Amankan Preman yang Kerap Teror Swalayan di Makassar

Pelaku balap liar di Solo, Jawa Tengah, diciduk polisi. Sebelumnya, pelaku sempat dicari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Kasus balap liar mobil ini mencuat usai seorang pengguna Twitter mengunggah ulang video yang menampilkan aksi balap liar di kawasan fly over Purwosari. Video itu mulanya diunggah oleh seorang pengguna ke TikTok.

Saat diunggah ke Twitter, pemilik akun turut mencolek akun Gibran, @gibran_tweet, dan akun Pemerintah Kota Solo, @PEMKOT_SOLO.

Gibran kemudian meng-quote twit itu dengan menuliskan, "Akan saya cari pelakunya."

Salah satu pelaku berinisial I (27), diamankan polisi pada Jumat (19/8/2022) malam.

Baca selengkapnya: 5 Fakta Balap Liar di Solo, Videonya Viral, Pelaku yang Dicari Gibran Akhirnya Diciduk Polisi

Farel Prayoga, penyanyi berusia 12 tahun asal Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, menjadi perbincangan usai tampil di Istana Merdeka pada peringatan HUT ke-77 RI, Rabu (17/8/2022).

Beberapa tahun sebelumnya, sewaktu Farel duduk di kelas II sekolah SD, ia sempat mengamen bersama sang ayah, Joko Suyoto (43).

"Kalau pagi sekitar jam empat itu kami berangkat, pulang jam enam pagi pulang. Farel sarapan langsung sekolah," bebernya, Kamis (18/8/2022).

Joko menjelaskan, dirinya tidak memaksa Farel ikut mengamen. Hanya saja, karena Farel yang meminta, ia tidak bisa melarang.

"Ya sudah saya bilang ndak apa-apa. Itung-itung juga sekalian melatih bakat dan mentalnya bernyanyi di muka umum," jelasnya.

Baca selengkapnya: Roda Kehidupan Farel Prayoga, Dulu Mengamen, Kini Menggoyang Istana hingga Jadi Idola

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Jombang, Moh. Syafi'i; Kontributor Lampung Tri Purna Jaya; Kontributor Makassar, Hendra Cipto | Editor: Dheri Agriesta, Dita Angga Rusiana, Reza Kurnia Darmawan)

https://regional.kompas.com/read/2022/08/22/062600178/-populer-nusantara-pemain-timnas-u-16-ini-disambut-bak-pahlawan-saat-pulang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke