Salin Artikel

Material Bangunan Roboh Timpa Atap Balai Belajar di Banda Aceh, Belasan Siswa Luka

Guru MIN 2 Banda Aceh Ridwan mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (11/8/2022) sekitar 15.00 WIB.

Kala itu, belasan siswa sedang belajar di balai yang tertimpa material bangunan.

"Yang roboh bangunan tombak layar lantai dua yang sedang dikerjakan, jadi jatuh menimpa balai tempat belajar diniyah siswa kelas 3," kata Ridwan di lokasi kejadian.

Belum diketahui penyebab runtuhnya material bangunan tersebut.

Sedangkan Ketua Pemuda Gampong Mulia, Helmi, menuturkan kebanyakan siswa yang menjadi korban mengalami luka di kepala.

"Saya evakuasi tiga orang mengalami luka parah di bagian kepala, tapi sebelum saya tiba ada yang sudah dievakuasi sebagian. Jumlahnya ada 13 siswa yang mengalami luka," sebut Helmi.

Berdasarkan pantauan di lokasi kejadian tidak lama setelah material bangunan itu roboh, sejumlah orang masih terlihat panik.

Ada beberapa siswa yang menangis ketakutan sembari menunggu jemputan orangtuanya.

Tim Inavis dari Kepolisian Resor Kota Banda Aceh langsung menggelar olah tempat kejadian perkara dan memasang garis polisi.

https://regional.kompas.com/read/2022/08/11/185221978/material-bangunan-roboh-timpa-atap-balai-belajar-di-banda-aceh-belasan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke