Salin Artikel

Jokowi Minta Ingin Akses Jalan Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak ke Pontianak Dilebarkan

“Saya juga ingin jalan dari pelabuhan ke Kota Pontianak diperlebar, di sini ada Menteri Pekerjaan Umum hadir, diselesaikan sekalian, sehingga perjalanan kontainer semua bisa lancar," kata Jokowi saat meresmikan pembangunan Terminal Kijing, Pelabuhan Pontianak, Selasa (9/9/2022).

Jokowi menerangkan, pembangunan pelabuhan ini harus bisa memperkuat daya saing.

“Investasi yang besar ini harus bisa memperkuat daya saing dan memperbaiki konektivitas antar-pelabuhan, antar-pulau, hingga antar-negara,” ucap Jokowi.

Jokowi menyatakan, Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak memiliki kapasitas yang mampu menampung  500.000 twenty-foot equivalent unit (TEUs) dan 8 juta non peti kemas.

Menurut Jokowi, Kalbar memiliki kekuatan besar, mulai dari palm oil, bauksit, dan produk unggulan lain. "Ini merupakan pelabuhan terbesar di Pulau Kalimantan," ungkap Jokowi.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo bertolak menuju Kalbar menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Setibanya di Bandara Internasional Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Presiden melanjutkan perjalanan dengan menumpangi helikopter Super Puma TNI AU menuju Kabupaten Mempawah.

Presiden diagendakan untuk meresmikan Terminal Kijing Pelabuhan Pontianak, Kabupaten Mempawah.

Selanjutnya menuju Pasar Sungai Duri, Kabupaten Bengkayang, untuk menyerahkan sejumlah bantuan sosial bagi masyarakat penerima manfaat dan pedagang.

Pada siang harinya, Presiden direncanakan untuk meresmikan tower A dan B RSUD dr Soedarso Pontianak. Selesai acara tersebut, Presiden dan Ibu Iriana akan langsung kembali menuju Jakarta. 

https://regional.kompas.com/read/2022/08/09/114854678/jokowi-minta-ingin-akses-jalan-terminal-kijing-pelabuhan-pontianak-ke

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke