Salin Artikel

Pj Wali Kota Lhokseumawe Kembalikan Posisi 11 Pejabat Eselon II ke Jabatan Semula

LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Lhokseumawe Imran mengembalikan posisi pejabat eselon II di Kota Lhokseumawe pada jabatan semula, Selasa (19/7/2022) pukul 10.00 WIB.

Beberapa hari menjelang akhir masa jabatan, Suaidi Yahya yang saat itu masih menjabat sebagai Wali Kota Lhokseumawe merotasi pejabat eselon II pada Jumat, (8/7/2022). Masa jabatan Suaidi berakhir pada Selasa (12/7/2022).

Ada 11 pejabat eselon II yang dikembalikan ke posisi awal oleh Imran, yakni:

  • Zulkifli dari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kembali menjadi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kota Lhokseumawe.
  • Muslim dari Kepala Lingkungan Hidup kembali ke Kepala Dinas Sosial
  • Safaruddin dari Kepala Bappeda kembali Kepala Dinas PUPR,
  • Ramli dari Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan kembali ke Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata,
  • Bukhari dari Kepala Dinas Pertanahan kembali ke Staf Ahli Wali Kota Bidang Pemerintahan,
  • Ibrahim dari Kepala Dinas Sosial kembali ke Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
  • Syafwal menjadi Kepala Dinas Kesehatan kembali menjadi Plt. Kadis Kesehatan,
  • Salahuddin dari Kepala Dinas Kelautan Perikanan Pertanian dan Pangan kembali ke Kepala Bappeda,
  • M Irsyadi dari Staf Ahli Wali Kota Bidang Pemerintahan kembali Kadis Perpustakaan dan Kearsispan,
  • Syoeib dari Kepala Dinas Pemuda Olahraga kembali menjadi Kepala Dinas Lingkungan Hidup.
  • Ridwan Jalil dari Staf Ahli bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan kembali ke Kepala Dinas Pertanahan).
  • A Haris dari nonjob alias tak ada jabatan kembali menjadi Staf Ahli bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan.

Salah seorang kepala dinas yang enggan ditulis namanya membenarkan kejadian itu.

“Iya, mulai hari ini kembali ke posisi awal. Khusus untuk eselon II saja, sedangkan eselon III yang dirotasi tidak kembali ke posisi awal mereka,” sebut kepala dinas itu.

Kepala Hubungan Masyarakat Pemerintah Kota Lhokseumawe Marzuki pun menyebut bahwa dirinya sudah mendengar informasi itu.

“Namun saya belum bisa pastikan apakah benar atau tidak. Saya dengar memang dikembalikan ke posisi semula, semua pejabat eselon II,” terang Marzuki dihubungi melalui telepon, Selasa (19/7/2022).

Sedangkan Sekda Lhokseumawe T Adnan dan Pj Wali Kota Lhokseumawe Imran tidak menjawab panggilan telepon saat dicoba dikonfirmasi Kompas.com.

Pesan singkat yang dikirimkan hingga berita ini tayang juga belum dijawab oleh kedua pejabat itu.

Untuk diketahui, Imran dilantik menjadi Pj Wali Kota Lhokseumawe pada 14 Juli 2022.

https://regional.kompas.com/read/2022/07/19/154540678/pj-wali-kota-lhokseumawe-kembalikan-posisi-11-pejabat-eselon-ii-ke-jabatan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke