Salin Artikel

Menteri Sandiaga Uno Sebut Candi Plaosan Bisa Jadi Alternatif Kunjungan Wisatawan Setelah Borobudur

Menurut Sandi usia kedua candi Buddha tersebut sama-sama tuanya.

Candi Plaosan dibangun pada awal abad ke-9 atau sekitar 842 Masehi. Kemudian Candi Borobudur dibangun antara abad ke-8 dan ke-9 atau sekitar 1.200 Masehi.

"(Candi Plaosan) masih relatif bisa dikunjungi dan ini merupakan alternatif," kata Sandi saat visitasi Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) bertajuk "Indonesia Bangkit" 2022 Desa Wisata Bugisan Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Jumat (1/7/2022).

Sandi menambahkan pihaknya akan mendorong Candi Plaosan sebagai wisata berbasis heritage.

"Candi Plaosan itu tadi saya lihat masih banyak PR-nya dari segi penataan dan lain sebagainya. Jadi harus terus kita dorong sebagai wisata berbasis heritage," terang Sandi.

Sandi mengungkap Candi Plaosan merupakan salah satu destinasi wisata unggulan yang masuk ekosistem super prioritas Borobudur.

Menurut dia bangunan Candi Plaosan memiliki relief yang menggambarkan kearifan lokal tentang situasi dan kondisi masyarakat.

"Jadi akan kami kenalkan travel pattern dari Borobudur tidak terlalu jauh. Ini umurnya sama dan juga menampilkan kearifan lokal. Relief-relief di sini menggambarkan situasi kondisi masyarakat yang penuh dengan kearifan lokal di 1.200 tahun yang lalu," ungkap Sandiaga.

https://regional.kompas.com/read/2022/07/01/213921678/menteri-sandiaga-uno-sebut-candi-plaosan-bisa-jadi-alternatif-kunjungan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke