Salin Artikel

Danau Tolire: Daya Tarik, Harga Tiket, Legenda, dan Rute

KOMPAS.com - Danau Tolire merupakan sebuah lembah danau yang terletak di kaki Gunung Gamalama, Provinsi Maluku Utara.

Gunung Gamalama merupakan gunung berapi tertinggi di Provinsi Maluku Utara.

Letak Danau Tolire tepatnya di Desa Takome, Kecamatan Pulau Ternate, Ternate, Maluku Utara

Obyek wisata alam banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara.

Daya Tarik Danau Tolire

Danau Tolire terdiri dari Danau Tolire Besar dan Danau Tolire Kecil.

Danau Tolire besar memiliki bentuk seperti loyang raksasa dengan luas sekitar 5 hektar.

Salah satu keunikan Danau Tolire adalah kawasan ini memiliki banyak spesies burung, yang tidak ditemukan di daerah lain.

Danau Tolire yang berwarna hijau pada musim panas dan warna cokelat pada musim hujan dipercaya menyimpan kekuatan gaib yang dipercaya masyarakat dengan adanya buaya siluman.

Salah satu kekuatan gaib Danau Tolire dapat dibuktikan dengan melepar batu ke danau, namuan batu yang dilempar tidak menyentuh dasar danau karena adanya kekuatan gaib.

Batu itu akan hilang sebelum sampai ke permukaan danau. Karena, adanya kekuatan buaya siluman di dasar danau itu.

Kekuatan gaib ini diyakini masyarakat meskipun belum dapat dibuktikan kebenarannya.

Maka, aktivitas melempar batu menjadi salah satu yang dilakukan wisatawan saat bertandang ke danau ini.

Legenda Danau Tolire

Danau Tolire juga memiliki legenda yang menarik yang merupakan asal usul terbentuknya Danau Tolire.

Menurut legenda, Danau Tolire terbentuk karena kekhilafan ayah yang berhubungan intim dengan putrinya sendiri hingga mengandung.

Sang ayah merupakan pemimpin desa yang dihormati oleh warganya. Namun, setelah warga mengetahui peristiwa itu, warga mengusir ayah dan anak itu.

Sebelum mereka pergi, tiba-tiba ada gempa dasyat yang terjadi di desa itu. Warga desa menyakini bahwa gempa tersebut merupakan hukuman dari Tuhan Yang Maha Kuasa atas peristiwa ayah dan anak tersebut.

Desa mengalami goncangan hingga tanahnya retak, kemudian muncul air yang menenggelamkan seluruh desa beserta warganya.

Akhirnya, desa itu menjadi danau raksasa yang dikenal sebagai Danau Tolire Besar.

Sang putri yang mengetahui datangnya bencana itu melarikan diri hingga ke tepian pesisir laut, gempa kembali terjadi di tempat sang putri berpijak.

Peristiwa tersebut memunculkan danau lain yang lebih kecil.

Alhasil, masyarakat menyakini bahwa Danau Tolire Besar adalah sang ayah, sedangkan Danau Tolire Kecil adalah sang putri.

Harga Tiket Danau Tolire

Para pengujung tidak dikenakan biaya tiket masuk saat berkunjung di Danau Tolire.

Jika mambawa kendaraan, mereka hanya dikenai biaya tarif parkir kurang lebih sebesar Rp 1.500 untuk sepeda motor dan Rp 3.000 untuk mobil.

Rute Danau Tolire

Jarak tempuh Danau Tolire dari Pusat Ternate sekitar 17,3 Km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam.

Perjalanan akan melewati Jalan Batu Angus - Danau Tolire.

Sumber:

ejournal.unkhair.ac.id dan www.tribunnewswiki.com

https://regional.kompas.com/read/2022/06/30/070000078/danau-tolire--daya-tarik-harga-tiket-legenda-dan-rute

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke