Salin Artikel

Seberangi Sungai untuk Ambil Kayu, Warga Buru Selatan Hilang Terseret Arus

Korban terseret arus di sungai yang deras saat sedang menyeberangi sungai bersama empat orang rekannya.

Ali, salah satu warga desa setempat mengatakan, mulanya korban pergi bersama empat warga lainnya untuk menebang kayu di hutan desa, Kamis (23/6/2022).

Saat memasuki lokasi hutan tempat penebangan kayu, mereka harus menyeberangi sungai yang deras.

"Sungai di situ memang sangat deras sehingga dong (mereka) memilih berenang untuk menyeberang," ujarnya kepada Kompas.com via telepon seluler, Sabtu (25/6/2022).

Menurutnya saat sedang berenang menyeberangi sungai, korban tiba-tiba terseret arus dan akhirnya terpisah dari rombongan.

"Empat rekan korban itu berhasil menyeberangi sungai dan mereka melihat korban sudah terseret," ujarnya.

Setelah mengetahui kejadian itu, warga kampung langsung bergegas mencari korban dengan menyusuri aliran sungai.

"Tapi tidak ada yang menemukan," ujarnya.


Belum ditemukan

Kepala Kantor Basarnas Ambon, Mustari mengatakan setelah mendapatkan laporan kejadian tersebut, pihaknya berkoordinasi dengan unsur SAR lainnya untuk melaksanakan operasi pencarian korban.

"Setelah mendapatkan laporan, tim SAR gabungan langsung ke lokasi pencarian," katanya kepada wartawan, Sabtu malam.

Adapun tim SAR gabungan yang terlibat dalam pencarian korban yakni SAR Pos Namlea, personel Polairud, petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat dan petugas Polsek Namrole.

Menurut Mustari, tim dibagi menjadi dua. Tim pertama menyisir arah barat aliran sungai sepanjang 4 km dan tim kedua menyisir arah selatan aliran sungai sepanjang 4,5 km.

"Tim yang satu melibatkan SAR Pos Namlea dan personel Polairud dan tim satunya lagi melibatkan BPBD dan warga," ungkapnya.

Pencarian korban hilang ini juga dilakukan tim SAR dengan menggunakan rubber boat. 

Meski telah menyisir aliran sungai tersebut dalam dua hari ini, korban belum juga ditemukan.

Mustari mengatakan pencarian korban akan kembali dilanjutkan tim SAR pada Minggu (26/6/2022) besok.

"Operasi SAR tadi dilakukan hingga jam enam sore namun hasilnya masih nihil sehingga pencarian akan dilanjutkan besok," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2022/06/25/212444678/seberangi-sungai-untuk-ambil-kayu-warga-buru-selatan-hilang-terseret-arus

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke