Salin Artikel

Viral, Bocah 5 Tahun Tenggelam di Waterboom, Sudah Mengambang tapi Bisa Diselamatkan, Ini Kronologinya

KOMPAS.com - Video seorang bocah tenggelam di tempat pemandian waterboom BK 9, Kecamatan Belitang, Kabupaten OKU Timur, Minggu (19/6/2022), viral di media sosial.

Bocah yang tenggelam itu berusia 5 tahun.

Pengunjung waterboom saksi mata kejadian, Yusuf (37) menuturkan, ibu korban adalah orang yang pertama kali melihat anaknya sudah mengambang di kolam renang.

Pada saat kejadian, korban sudah dalam keadaan tak sadarkan diri.

"Saat itu waktu istirahat sekitar pukul 12.30 WIB, mungkin pegawai waterboom juga sedang istirahat. Mungkin ketika orangtuanya sedang istirahat, anak kecil itu main ke kolam sendirian dan tidak ketahuan orangtuanya," ucap Yusuf, seperti dilansir dari Tribun Sumsel, Minggu malam.

Ibu korban yang menemukan anaknya sudah mengambang sontak berteriak.

Korban ditemukan mengambang di kolam renang khusus dewasa, bukan di kolam renang bagi anak-anak.

Ibu korban dan para pengunjung lainya segera menolong korban.

Saat diangkat ke tepian kolam, anak itu sudah dalam kondisi lemas dan banyak mengeluarkan air dari mulutnya.

Yusuf menuturkan, kebetulan saat kejadian ada pengunjung yang berpofesi sebagai tenaga medis dan langsung melakukan pertolongan pada anak kecil itu.

"Orang itu (tenaga medis) bilang kalau denyut nadi di tangan korban sudah tidak ada, namun denyut nadi di lehernya masih ada walau sedikit dan masih bisa diselamatkan," ujar dia.

Selanjutnya korban langsung dilarikan ke rumah sakit dibantu tenaga medis tersebut.

"Info terbaru dari rumah sakit anak itu selamat tertolong tapi kalau untuk nama anak itu dan orangtuanya saya juga tidak tahu," ujar dia.

Kondisi korban baik, tapi...

Kepala Kepolisian Sektor Belitang I Ajun Komisaris Polisi Zahirin mengatakan, korban bernama Adzam Mustangin (5).


Kejadian bermula ketika Nurul Hikmah (35) warga Desa Tekorejo, Kecamatan Buay Madang Timur, mengajak anaknya untuk berenang di lokasi kejadian.

Kemudian, setelah berenang, korban meminta makan kepada ibunya.

Nurul kemudian mengambilkan makanan. Namun, saat menengok ke belakang, ternyata korban sudah tidak berada di dekatnya lagi.

Tiba-tiba terdengar suara pengunjung lain yang berteriak memberitahukan ada anak yang tenggelam.

Selanjutnya korban dievakuasi dan diberikan pertolongan pertama oleh Mawardi, paman korban, dan dibawa ke Rumah Sakit (RS) Islam At-Taqwa Gumawang.

"Saat ini korban dirawat di ruang Sal Anak Jafar Sidik dan menurut staff RS AT-TAQWA kondisi korban saat ini relatif baik, namun belum stabil," ucap dia.

-----------------------

Artikel ini telah tayang di Tribun Sumsel dengan judul, "Bocah Tenggelam di Waterboom BK 9 Belitang OKU Timur, Sang Ibu Teriak Histeris" (TRIBUN SUMSEL/EDO PRAMADI)

Artikel ini telah tayang di Tribun Sumsel dengan judul, "Kronologi Bocah Tenggelam di Waterboom BK 9 OKU Timur, Kondisi Terkini Adzam" (TRIBUN SUMSEL/EDO PRAMADI)

https://regional.kompas.com/read/2022/06/19/223521678/viral-bocah-5-tahun-tenggelam-di-waterboom-sudah-mengambang-tapi-bisa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke