Salin Artikel

Perpres ASEAN Para Games di Solo Akhirnya Diteken, 14 Kementerian Membantu

Rencananya, pada 31 Juli hingga 6 Agustus 2022, ajang tersebut akan digelar di 14 venue yang tersebar Kota Solo, Kabupaten Karanganyar, dan Kabupaten Sukoharjo.

Sekretaris Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC), Rima Ferdianto, mengatakan Peraturan Presiden (Perpres) sudah ditandatangani.

Presiden Jokowi menandatangani Perpres Nomor 95 Tahun 2022 tentang penyelenggaraan ASEAN Para Games IX tersebut pada 17 Juni 2022.

"Adanya Perpres ini, kami bisa melangkah lebih pasti. Ini dari lima bidang, dari 24 sub bidang sudah bekerja. Mulai minggu depan, 14 kementerian terkait sudah bergabung," jelas Rima Ferdianto di Kota Solo, Sabtu (18/6/2022).

Dari 14 kementerian yang akan terlibat, Rima menjelaskan, saat ini pihaknya fokus berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk persoalan protokol kesehatan mengingat adanya varian baru Covid-19. 

"Solusi-solusi terkait protokol Covid yang akan dipakai. Entah menggunakan sistem bubble system covid, atau menggunakan metode peduli lindungi di setiap cabor (cabang olahraga) dan lain-lain kita mengikuti Kemenkes," jelasnya.


Hingga kini sudah ada 1.283 atlet dari 11 negara yang telah terdaftar untuk hadir dalam perhelatan ASEAN Para Games yang vakum selama 5 tahun ini.

Menurut Rima, jumlah itu berkurang sedikit dari hitungan awal karena adanya pengurangan atlet dari Singapura dan Malaysia.

"Sedikit berkurang dari entry by number. Karena bertepatan dengan Commonwealth Games. Jadi Singapura dan Malaysia membagi timnya, sebagian ke Birmingham dan sebagai di Solo. Kami tetap menghargai semua yang hadir," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/06/18/214902478/perpres-asean-para-games-di-solo-akhirnya-diteken-14-kementerian-membantu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke