Salin Artikel

Cerita Ujian Sekolah Berbasis Android di Pedalaman Flores Timur, Kepsek Terpaksa Pinjam Tablet

Seperti yang dialami siswa SMA Negeri 1 Ile Ape, Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata, NTT.

Sejumlah siswa sekolah ini cukup kesulitan lantaran tidak memiliki handphone android. Itu terlihat saat pelaksanaan simulasi ujian sekolah (US).

US akan dilaksanakan pada 9 Juni 2022 - 15 Juni 202.

Kepala SMAN 1 Ile Ape, Tobias Temalan mengatakan, kondisi ini disebabkan karena kurangnya fasilitas penunjang yang dimiliki sekolah.

"Saat simulasi kemarin 47 dari 202 siswa yang belum memiliki handphone android. Ini kendala kita," ujar Tobias saat dihubungi, Selasa (7/6/2022).

Ia mengatakan, sekolah yang berdiri sejak tahun 2012 ini, hanya memiliki 27 unit komputer.

Untuk 20 siswa lainnya, pihaknya terpaksa meminjam fasilitas di sekolah tetangga.

"Kita kurang 20 perangkat android, kita sudah bangun koordinasi dengan sekolah tetangga, SMPN 2 Ile Ape untuk pinjam tablet," ujarnya.

Menurut Tobias, kedua sekolah ini selalu saling mengisi kekurangan.

Pihaknya juga pernah membantu penguat sinyal dan server untuk keperluan ujian berbasis android di SMPN 2 Ile Ape.


"Karena kami sekolah tetangga, Kami saling membantu dan kebetulan mereka ujian dahulu. Kita saling membantu," ujarnya.

Ia juga menambahkan, selain fasilitas yang belum memadai sinyal internet yang sulit diakses juga menjadi tantangan.

"Tetapi kita coba siagakan dengan router atau penguat signal. Kita berharap saat pelaksanaan ujian berjalan lancar dan aman," pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/06/07/104911378/cerita-ujian-sekolah-berbasis-android-di-pedalaman-flores-timur-kepsek

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke