Salin Artikel

Petani di NTT Diduga Hendak Bunuh Diri Saat Naik Bus, Pukul Kepala Sendiri dengan Batu

Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto mengatakan, kejadian itu berlangsung pada Minggu (22/5/2022) dan diketahui oleh sopir dan kondektur bus saat tiba di Jalan Timor Raya Kilometer 59, Desa Oesusu, Kecamatan Takari, Kupang.

Kejadian itu bermula saat Dominggus yang berprofesi sebagai petani menumpang bus Realita dari Bimoku, Kelurahan Lasiana, Kupang menuju Kabupaten TTU.

Setelah dua jam perjalanan, bus tiba di Desa Oesusu, Kecamatan Takari, Kabupaten Kupang.

Saat itu kondektur bus, Demitryus Aprilio Nainoe, melihat celana korban sudah bersimbah darah. Demitryus sontak berteriak kepada sopir bus agar menghentikan busnya. 

Bus pun berhenti, Dominggus turun dari bus dan berlari ke jalan raya. Dominggus langsung memukuli kepala sendiri menggunakan batu. 

Sopir bus dan kondektur yang melihatnya langsung lari dan memeluk Dominggus. 

Sopir lantas mengevakuasi Dominggus ke atas bus dan membawanya ke Puskesmas Takari. 

Saat ini Dominggus masih dirawat intensif di Puskesmas Takari dalam kondisi tidak sadar.

Pihak kepolisian dari Polsek Takari pun menghubungi keluarga Dominggu untuk dilakukan tindakan medis guna dirujuk ke RSUD Naibonat Kabupaten Kupang.

Namun, pihak keluarga meminta untuk dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kefamenanu. 

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu. Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:

https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

https://regional.kompas.com/read/2022/05/23/084709678/petani-di-ntt-diduga-hendak-bunuh-diri-saat-naik-bus-pukul-kepala-sendiri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke