Salin Artikel

Tiba-tiba Muncul Percikan Api Saat Tambal Ban, Bengkel di Cilacap Ludes Terbakar

CILACAP, KOMPAS.com - Sebuah bengkel tambal ban di Kelurahan Kuripan, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, ludes terbakar, pada Selasa (17/5/2022).

Kepala UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Cilacap Supriyadi mengatakan, peristiwa tersebut bermula sekitar pukul 13.30 WIB saat pemilik bengkel, Ranto (40), menambal ban sepeda motor.

"Pemilik bengkel saat itu sedang menambal ban sepeda motor milik pelajar yang mengalami bocor saat melintas di sekitar lokasi," kata Supriyadi, kepada wartawan, pada Selasa malam.

Tak berselang lama, tiba-tiba muncul percikan api yang bersumber dari alat pres tambal ban yang sedang digunakan.

Sementara, pemilik bengkel sedang masuk ke dalam rumah yang berada persis di belakang bengkel.

Percikan api dengan cepat menyambar bahan bakar minyak jenis Pertamax yang ada di bengkel.

Melihat kejadian itu, pelajar tersebut masuk ke dalam rumah untuk memberitahu pemilik bengkel.

"Pemilik bengkel langsung ke depan dan bingung karena api sudah membesar," ujar Supriyadi.

Warga yang mengetahui peristiwa itu langsung berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya sambil menunggu tim Damkar tiba.

Api akhirnya dapat dikendalikan sekitar 30 menit kemudian.

Akibat perstiwa itu, kerugian ditaksir mencapai Rp 30 juta.

Selain bangunan bengkel, dua unit sepeda motor yang ada di bengkel ludes terbakar.

https://regional.kompas.com/read/2022/05/17/194413378/tiba-tiba-muncul-percikan-api-saat-tambal-ban-bengkel-di-cilacap-ludes

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke