Salin Artikel

Pemkot Lhokseumawe Cairkan Rp 15 Miliar untuk THR, Semua Tersalurkan 20 April

LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com – Pemerintah Kota Lhokseumawe mengklaim pihaknya menjadi yang tercepat menyalurkan Tunjangan Hari Raya (THR) tahun 2022.

Penyaluran THR untuk seluruh aparatur sipil negara (ASN), pegawai dengan perjanjian kerja (PPPK), bupati, wakil bupati, pimpinan dan anggota DPRD sudah disalurkan hingga 20 April 2022 lalu.

Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Kota Lhokseumawe Marwadi menyebutkan, pemerintah mengeluarkan dana sebesar Rp 15 miliar.

“Jumlah ASN 3.100 penerima ditambah dengan PPPK. Semuanya kemarin sudah kita transfer ke rekening masing-masing penerima,” kata Marwadi dihubungi melalui telepon, Kamis (21/4/2022).

Dia menyebutkan, proses pencairan THR bisa dilakukan dengan cepat karena seluruh usulan telah disiapkan jauh-jauh hari.

“Begitu peraturan pemerintah, surat edaran menteri dalam negeri turun, dilanjutkan dengan peraturan walikota, maka bisa cepat dibayarkan,” kata Marwadi.

Dia berharap dana THR itu bisa digunakan sebaik mungkin untuk kebutuhan keluarga dan anak-anak menjelang Idul Fitri tahun 2022 ini.

“Semoga dimanfaatkan dengan baik,” pungkas Marwadi.

Sebelumnya, pemerintah memastikan memberikan THR untuk seluruh ASN dan PPPK di Indonesia. Ditambah Tukin 50 persen turut disalurkan. Presiden Joko Widodo meminta seluruh THR dicairkan H-10 lebaran tahun 2022 yang jatuh pada 3 Mei 2022.

https://regional.kompas.com/read/2022/04/22/173013978/pemkot-lhokseumawe-cairkan-rp-15-miliar-untuk-thr-semua-tersalurkan-20

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke