Salin Artikel

Antisipasi Tindak Kejahatan Selama Libur Lebaran, Polda Sumbar Kerahkan Sniper

PADANG, KOMPAS.com-Antisipasi tindak kejahatan selama libur Lebaran 2022, Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat menurunkan tim khusus yang di dalamnya ada sniper.

Tim ini akan melakukan pengamanan di daerah-daerah rawan kejahatan atau blackspot yang ada di Sumbar.

"Antisipasi tindak kejahatan selama mudik Lebaran kita ada tim khusus, bahkan sampai sniper kita siapkan,” kata Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra usai Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Singgalang 2022 di Lapangan Imam Bonjol Padang, Jumat (22/4/2022).

Teddy menyebutkan untuk titik-titik itu, pihaknya tidak bisa disebutkan karena bersifat rahasia.

“Tentunya berangkat dari blackspot-blackspot yang kita sudah antisipasi. Tim khusus ini 12 orang dalam 1 unit,” ujar Teddy didampingi Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto.

Teddy mengatakan Polda Sumbar bersama tim gabungan dari Pemprov Sumbar dan TNI mengerahkan personel 4.592 personel untuk pengamanan libur Lebaran ini.

Pihaknya juga menyiapkan 89 pos. Rinciannya, 1 pos terpadu, 54 pos pengamanan yang mengantisipasi yang sifatnya gangguan.

"Kemudian 34 pos pelayanan, barangkali pemudik ada yang lelah, kendaraan bermasalah kita siapkan derek, tim medis dan sebagainya," kata Teddy.

Teddy menyebutkan, dalam lingkup pemerintah provinsi juga dikerahkan seluruh jajaran, Dishub, Damkar, Satpol PP dan tenaga kesehatan.

https://regional.kompas.com/read/2022/04/22/122411978/antisipasi-tindak-kejahatan-selama-libur-lebaran-polda-sumbar-kerahkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke