Salin Artikel

Ini Daftar Korban Kebakaran Maut Samarinda, 7 Orang Penghuni Tewas, 1 Anak Kritis

Dalam kejadian tersebut, tujuh orang tewas dan satu anak berusia 9 tahun dalam kondisi kritis.

Kebakaran terjadi usai sebuah mobil hilang kendali dan menabrak rumah sekaligus toko kelontong itu pada Minggu (17/4/2022) sekira pukul 04.15 Wita.

Di dalam rumah tersebut terdapat satu keluarga dengan delapan orang penghuni.

Mereka terjebak di lantai satu dan dua lantaran api dengan cepat berkobar.

Petugas pemadam kebakaran (damkar) mendapati enam orang meninggal dunia, sementara dua lainnya masih bernapas dan dibawa ke rumah sakit.

Namun sayang, salah satu korban menghembuskan napas terakhir saat perjalanan menuju rumah sakit.

"Ada delapan korban yang kita evakuasi, dua yang masih bernapas, sedangkan enam yang meninggal di tempat. Namun informasi terbaru, salah satu dari dua korban yang selamat meninggal saat perjalanan ke rumah sakit. Jadi total ada 7 orang yang meninggal," kata Herry Suhendra, Humas Damkar Samarinda.


Berikut daftar nama korban kebakaran ruko di Samarinda:

1. Alya - Perempuan usia 16 tahun (meninggal dunia)

2. Kiki Resri - Perempuan usia 37 tahun (meninggal dunia)

3. Luthfi - Laki-laki usia 16 tahun (meninggal dunia)

4. Siti Arabia - Perempuan usia 50 tahun (meninggal dunia)

5. Sri Ani Rahayu - Perempuan usia 29 tahun (meninggal dunia)

6. M Wahyu - Laki-laki usia 19 tahun (meninggal dunia)

7. Ani - Perempuan usia 19 tahun (meninggal dunia)

8. Aqila - Perempuan usia 9 tahun (luka berat di RS AW Syahranie)

https://regional.kompas.com/read/2022/04/17/092248278/ini-daftar-korban-kebakaran-maut-samarinda-7-orang-penghuni-tewas-1-anak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke