Salin Artikel

Gali Tanah untuk Buat Kolam, Warga Purworejo Temukan Granat Aktif

Handoyo (40) menemukan granat itu saat menggali tanah untuk membuat kolam di halaman belakang rumahnya pada Kamis (7/4/2022) sekitar 15.30 WIB.

Awalnya, Handoyo mengira cangkulnya hanya mengenai logam bulat yang sudah berkarat.

"Ku kira itu besi biasa, kalau granat atau enggaknya, kita enggak tahu, terus kita laporkan ke kelurahan," sebut Handoyo, Jumat (8/4/2022).

Belakangan dia curiga dengan bentuk benda temuannya sehingga melapor ke Lurah Sucen Jurutengah.

Lurah kemudian melaporkan temuan warganya itu ke Kepolisian Sektor Bayan. Informasi itu kemudian diteruskan ke Kepolisian Resor Purworejo.

Granat itu memiliki panjang 10 sentimeter dan lebar 7 sentimeter.

Tim Jihandak Kepolisian Daerah Jawa Tengah kemudian mengamankan benda itu dan meledakkannya di lokasi yang jauh dari pemukiman warga.

Komandan Tim Penjinak Bom Gegana Satuan Brimob Polda Jateng Iptu Slamet Subagyo menduga, granat itu peninggalan masa kolonial Belanda atau perjuangan kemerdekaan.

"Dulu mungkin di sini tempat perang," sebtu Slamet seusai peledakan granat temuan di Purworejo.

Slamet juga menyatakan, peledakan benda yang mencurigakan dilakukan karena mengikuti perintah dari Kapolda Jateng.

Penemuan granat sisa masa kolonial atau perang kemerdekaan bukan pertama kali terjadi di Purworejo.

Pada Agustus 2019, seorang pencari emas juga sempat menemukan benda itu saat menyusuri Sungai Dulang.

https://regional.kompas.com/read/2022/04/08/161149078/gali-tanah-untuk-buat-kolam-warga-purworejo-temukan-granat-aktif

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke