Salin Artikel

Tak Lagi Terima Bantuan Pertanian dari Pemerintah Pusat, Bupati Landak Protes

Menurut dia, saat ini, bantuan pertanian hanya diberikan pada daerah yang ditetapkan sebagai daerah food estate atau perkampungan industri pangan.

“Menteri Pertanian menetapkan daerah food estate, dan untuk regional Kalimantan itu ditetapkan di Kalimantan Tengah," kata Karolin dalam keterangan tertulisnya, Jumat (8/4/2022) pagi.

Karolin menerangkan, mulai tahun ini skema Dana Alokasi Khusus (DAK) dan tugas perbantuan di bidang pertanian nol atau tidak ada.

"Nah itu yang kami pertanyakan kepada Bappenas, dan menurut info dari Bappenas ada skema pembiayaan lain dari pemerintah pusat, tetapi ini belum ada sosialisasi kepada pemerintah daerah,” terang Karolin.

Karolin berharap, penetapan food estate tidak mengahambat bantuan pemerintah pusat untuk daerah-daerah di luar food estate.

Karena, terang Karolin, kawasan pertanian ada di berbagai wilayah, dan disetiap wilayah itu sebenarnya ada sentra-sentra ketahanan pangan.

"Seperti di Kabupaten Landak dan Sambas ini merupakan sentra ketahanan pangan untuk Kalbar,” ucap Karolin.

https://regional.kompas.com/read/2022/04/08/071001778/tak-lagi-terima-bantuan-pertanian-dari-pemerintah-pusat-bupati-landak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke