Salin Artikel

Bermain Saat Hujan, Bocah 7 Tahun di Lembata Tewas Tenggelam di Parit

Korban diduga jatuh ke parit saat sedang bermain bersama temannya, Rabu (30/3/2022).

Kronologi

Kepala Pos Polisi (Kapospol) Atadei, Brigpol Miki Kedang menuturkan, peristiwa itu berawal ketika korban dan temannya, FKL (8) bermain hujan sejak pukul 14.00 Wita di sekitar parit.

Hujan deras menyebabkan arus besar di parit selebar 40 sentimeter dengan kedalaman 80 sentimeter.

"Korban lalu terjatuh ke dalam parit. FKL berusaha menolongnya, tetapi aliran air di parit yang deras membuatnya kesulitan menjangkau tangan korban," ujar Miki melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (31/3/2022).

FKL mulai panik dan mencari pertolongan. Warga setempat, Marianus Jaga Gego (32) dan Rudolf Ujan (50) datang membantu menyelamatkan korban.

“Tetapi korban sudah terbawa banjir di parit cukup jauh, sekitar lebih dari 200 meter,” ucapnya.

Setelah dievakuasi, keduanya langsung mengantar korban ke Polindes di Bakan, Desa Ile Kerbau.

“Melihat kondisi korban, bidan desa menyarankan agar korban langsung dibawa ke Puskesmas Waiknuit, Kecamatan Atadei guna mendapatkan penanganan medis,” bebernya.


Miki menambahkan, saat kejadian, ibu korban, Tekla Tada (28) sedang dalam perjalanan dari Lewoleba bersama seorang staf Desa Ile Kerbau Petrus Paulus Juang.

Keduanya langsung mendatangi Puskesmas Waiknuit setelah mendapat kabar bahwa anaknya sudah diantar ke Puskesmas.

"Namun, nyawa anaknya sudah tak tertolong. Korban sudah menghembuskan napas terakhir," ujarnya.

Berdasarkan hasil visum et repertum, tidak terdapat tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

Keluarga bersama Pemerintah Desa Ile Kerbau sepakat untuk tidak melanjutkan persoalan ini ke jalur hukum.

“Keluarga juga menolak untuk dilakukan otopsi. Sehingga, sudah menandatangani pernyataan untuk tidak dilakukan penyelidikan lanjutan," pungkas Miki.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/31/225950778/bermain-saat-hujan-bocah-7-tahun-di-lembata-tewas-tenggelam-di-parit

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke